RANCANG BANGUN APLIKASI MOBILE MONITORING PARAMETER LINGKUNGAN DAN BESARAN LISTRIK PADA GEDUNG TINGGI BERBASIS ANDROID

ALDI , KURNIAWAN (2024) RANCANG BANGUN APLIKASI MOBILE MONITORING PARAMETER LINGKUNGAN DAN BESARAN LISTRIK PADA GEDUNG TINGGI BERBASIS ANDROID. FAKULTAS TEKNIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (77Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (4Mb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2488Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Dalam pembangunan dan perawatan gedung tinggi memiliki banyak tantangan yang melibatkan parameter lingkungan yang meliputi suhu, kelembapan, kecepatan angin, dan getaran serta parameter besaran listrik, salah satunya adalah monitoring. Untuk mengatasi kesulitan dalam monitoring parameter lingkungan dan besaran listrik maka dilakukan perancangan aplikasi mobile untuk melakukan monitoring parameter tersebut serta mencatat dan memberikan notifikasi ketika terjadi suatu kejadian apabila terdapat data yang melebihi batas. Metode pengembangan yang digunakan pada penelitian ini adalah metode PXP yang dikhususkan untuk pengembangan secara individu. Iterasi dilakukan sebanyak 4 kali dengan estimasi awal pengerjaan selama 16 minggu. Data-data dari sensor yang telah disimpan dalam database kemudian ditampilkan dan divisualisasikan ke dalam aplikasi android untuk mempermudah monitoring parameter lingkungan dan besaran listrik pada gedung tinggi. Selama Pengiriman data dari database ke aplikasi android dilakukan dengan menggunakan Rest API. Selama 6 minggu monitoring dilakukan, sistem telah mencatat kejadian sebanyak 4 kali yang salah satunya termasuk kejadian gempa pada tanggal 3 Januari 2024 di Bayah, Banten. Proses pengembangan aplikasi yang estimasi awalnya 16 minggu berhasil diselesaikan dengan lebih cepat menggunakan metode PXP yaitu selama 60 hari atau 8.5 minggu. Kata kunci — Parameter Linkungan, Besaran Listrik, Internet of Thing (IoT), Android, Rest API. In the construction and maintenance of high-rise buildings, numerous challenges arise involving monitoring environmental parameters such as temperature, humidity, wind speed, and vibrations, as well as electrical measurements. To address the difficulties in monitoring these environmental parameters and electrical parameters, a mobile application is designed to monitor and record these parameters while also sending notifications in the event of data exceeding predefined thresholds. The development method employed in this research is the PXP method, specifically designed for individual development. The development process underwent four iterations with an initial estimated duration of 16 weeks. Sensor data stored in a database is then displayed and visualized within an Android application to streamline the monitoring of environmental parameters and electrical parameters in high-rise buildings. Data transmission from the database to the Android application is facilitated using Rest API. During a 6-week monitoring period, the system recorded four incidents, one of which involved an earthquake on January 3, 2024, in Bayah, Banten. The application development process, initially estimated at 16 weeks, was successfully completed more rapidly using the PXP method within 60 days or 8.5 weeks. Keywords — Enviromental Parameters, Electrical Parameters, Internet of Thing (IoT), Android, Rest API

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan)
600 Teknologi (ilmu terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
Program Studi: Fakultas Teknik > Prodi S1-Teknik Elektro
Pengguna Deposit: 2308267998 . Digilib
Date Deposited: 23 Feb 2024 04:03
Terakhir diubah: 23 Feb 2024 04:03
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/79461

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir