EFEKTIVITAS PEMBAYARAN PAJAK MELALUI E-BILLING DALAM MENINGKATKAN KEPATUHAN WAJIB PAJAK RESTORAN (Studi di BPPRD Kota Bandar Lampung)

DWI , OCTAVIANI (2024) EFEKTIVITAS PEMBAYARAN PAJAK MELALUI E-BILLING DALAM MENINGKATKAN KEPATUHAN WAJIB PAJAK RESTORAN (Studi di BPPRD Kota Bandar Lampung). ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (10Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (3874Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (3820Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya kasus yang terjadi pada beberapa tahun ke belakang, bahwa terindikasi adanya kasus ketidakjujuran wajib pajak di Kota Bandar Lampung dalam melaksanakan pembayaran pajak, yaitu Bakso Sony yang tidak membayar pajak sebesar 10% yaitu Rp. 250 juta per bulan sejak diberlakukannya Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2011 Tentang Pajak Daerah sebesar 10%. Fenomena ini menimbulkan dampak signifikan terhadap tingkat ketidakpatuhan wajib pajak secara umum. Maka dari itu penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui dan menganalisis efektivitas pembayaran pajak melalui e-billing dalam meningkatkan kepatuhan wajib pajak restoran yang ada di Kota Bandar Lampung. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan indikator efektivitas yang terdiri dari indikator pemahaman program, ketepatan sasaran, ketepatan waktu, tercapainya tujuan dan perubahan nyata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembayaran pajak melalui e-billing sudah terbukti efektif dalam meningkatkan kepatuhan wajib pajak, khususnya pada restoran KFC Mall Kartini, Bakso Ngalam Mall Kartini dan Puti Minang Cabang Teluk Betung Timur. Penerapan teknologi e-billing pada ke tiga restoran tersebut telah menunjukkan hasil yang positif. Dengan melihat keefektifan implementasi e- billing pada ke tiga restoran tersebut, maka harapannya adalah restoran-restoran lain di Kota Bandar Lampung ini dapat mengambil inspirasi dari praktik yang baik ini. Dengan demikian diharapkan dapat memperkuat kepatuhan wajib pajak di sektor restoran secara keseluruhan di Kota Bandar Lampung. Kata Kunci: efektivitas, e-billing, kepatuhan wajib pajak This research was motivated by cases that occurred in the past few years, indicating that there were cases of taxpayer dishonesty in Bandar Lampung City in carrying out tax payments, namely Bakso Sony which does not pay 10% tax, namely Rp. 250 million/ month since the enactment of Regional Regulation Number 1 of 2011 concerning regional tax of 10%. This phenomenon has a significant impact on the level of taxpayer non-compliance in general. Therefore, this research was conducted with the aim of knowing and analyzing the effectiveness of tax payments via e-billing in increasing restaurant taxpayer compliance in the city of Bandar Lampung. This research wa conducted using a qualitatvie descriptive method using effectiveness indicators according which consist of indicators of program understanding, target accuracy, timeliness, goal achievment and real change. The research results show that paying taxes via e-billing has proven effective in increasing taxpayer compliance, especially at the KFC Mall Kartini Restaurant, Bakso Ngalam Mall Kartini, and Puti Minang East Teluk Betung branch. The application of e-billing technology to the three restaurants has shown positive results. By looking at the effectiveness of implementing e-billing in these three restaurants, the hope is that other restaurants in Bandar Lampung City can take inspiration from this good practice. In this way, it is hopes that it can strengthen taxpayer compliance in the restaurant sector as a whole in Bandar Lampung City. Key Words: effectiveness, e-billing, taxpayer compliance

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 320 Ilmu politik (politik dan pemerintahan)
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Ilmu Pemerintahan
Pengguna Deposit: 2308623368 . Digilib
Date Deposited: 15 Mar 2024 07:14
Terakhir diubah: 15 Mar 2024 07:14
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/79665

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir