PENGARUH PEMBELAJARAN SAINTIFIK DENGAN PENUGASAN MIND MAPPING MENGGUNAKAN APLIKASI MINDOMO TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA

Eka , Kurnia Hami Safitri (2024) PENGARUH PEMBELAJARAN SAINTIFIK DENGAN PENUGASAN MIND MAPPING MENGGUNAKAN APLIKASI MINDOMO TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN , UNIVERSITAS LAMPUNG .

[img]
Preview
File PDF
File ABSTRAK - Ekakurnia hamisafitri.pdf

Download (169Kb) | Preview
[img] File PDF
File FULL SKRIPSI (Tanpa Lampiran Isi) - Ekakurnia hamisafitri.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (930Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
File FULL SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN (Tanpa Lampiran Isi) - Ekakurnia hamisafitri.pdf

Download (831Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran saintifik dengan penugasan mind mapping menggunakan aplikasi mindomo terhadap hasil belajar kognitif siswa. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII di UPTD SMPN 3 Pesawaran berjumlah 130 siswa. Sampel penelitian adalah 52 siswa dari 2 kelas kelas VIII 1 dan kelas VIII 2 yang dipilih dari populasi dengan teknik random sampling. Desain penelitian yang digunakan yaitu quasi exsperiment design dengan rancangan penelitian Pretest-Posttest Non Equivalent Control Group Design. Jenis data yang digunakan yaitu data kuantitatif berupa data hasil belajar kognitif yang diperoleh dari nilai pretest dan posttest. Sementara, data kualitatif berupa hasil angket tanggapan siswa terhadap penggunaan aplikasi mind mapping. Data kuantitataif dalam penelitian ini dianalisis secara statistik dengan uji Independent Sample t-Test pada taraf signifikansi 5%. Uji prasyarat Independent Sample t-Test yaitu uji normalitas menggunakan One Sample Kolmogorof Smirnov Test dan uji homogenitas menggunakan Levene Test dari nilai pretest dan posttest. Data tanggapan siswa dianalisis secara deskriptif dalam bentuk presentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh dari penggunaan aplikasi Mind Mapping (mindomo) terhadap hasil belajar kognitif siswa. Hasil belajar kognitif kelas eksperimen berbeda signifikan dengan kelas kontrol. Kata Kunci: Aplikasi Mind Mapping, Hasil Belajar, Mindomo

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan
500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 570 Biologi
Program Studi: FKIP > Prodi Pendidikan Biologi
Pengguna Deposit: . . Yulianti
Date Deposited: 21 Feb 2025 05:14
Terakhir diubah: 21 Feb 2025 05:14
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/84881

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir