ANISA , SALSABILA (2024) ANALISIS KOMPARATIF MODEL IDIOSINKRATIS KEBIJAKAN JERMAN DAN INGGRIS TERHADAP PENGUNGSI DI MASA KEPEMIMPINAN ANGELA MERKEL DAN DAVID CAMERON PADA KRISIS PENGUNGSI TAHUN 2015. FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
1. ABSTRAK - nafa com.pdf Download (1847Kb) | Preview |
|
![]() |
File PDF
2. SKRIPSI FULL - nafa com.pdf Restricted to Hanya staf Download (1844Kb) | Minta salinan |
|
|
File PDF
3. SKRIPSI TANPA PEMBAHASAN - nafa com.pdf Download (1844Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
ABSTRAK Penelitian ini menganalisis perbandingan model idiosinkratis dalam kebijakan Jerman dan Inggris pada masa Angela Merkel dan David Cameron khususnya selama krisis pengungsi tahun 2015 dengan menggunakan teori kebijakan luar negeri pada model analisis idiosinkratis dari Alex Mintz dan Karl DeRoun Jr. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menjelaskan kebijakan yang diambil oleh Angela Merkel dan David Cameron, serta mendeskripsikan model ideosinkratis Angela Merkel dan David Cameron terhadap pengungsi di masa krisis pengungsi. Penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan Angela Merkel didorong oleh nilai-nilai kemanusiaan dan tipe pemimpin strategis yang dibuktikan dengan keinginannya untuk mengatasi permasalahan demografi menerapkan “Open Door Policy”. Di sisi lain, Inggris dibawah kepemimpinan David Cameron dalam kebijakannya, cenderung lebih pragmatis dan responsif terhadap kekhawatiran publik, dan mengambil pendekatan yang lebih hati-hati serta terukur dengan memperketat aturan imigrasi dan menggagas referendum Brexit. Penelitian ini menyimpulkan bahwa idiosinkratis pemimpin memiliki peran krusial dalam membentuk kebijakan luar negeri suatu negara. Perbedaan pendekatan Jerman dan Inggris mencerminkan konteks politik domestik, prioritas nasional, dan gaya kepemimpinan Angela Merkel dan David Cameron. Kata Kunci: Pengungsi, Kebijakan, Jerman, Inggris, Model Idiosinkratis. ABSTRACT This research analyzes the comparison of the idiosyncratic model in German and British policies during the Angela Merkel and David Cameron periods, especially during the 2015 refugee crisis by using foreign policy theory on the idiosyncratic analysis model of Alex Mintz and Karl DeRoun Jr. This research aims to explain the policies taken by Angela Merkel and David Cameron, and describe Angela Merkel and David Cameron's idiosyncratic model towards refugees during the refugee crisis. This research shows that Angela Merkel's leadership is driven by humanitarian values and a strategic leadership type as evidenced by her desire to overcome demographic problems by implementing the “Open Door Policy”. On the other hand, the UK under David Cameron's leadership in its policies, tends to be more pragmatic and responsive to public concerns, and takes more cautious and measured approach by strengthening immigration rules and initiating a Brexit referendum. The research concludes that leader idiosyncrasy plays a crucial role in shaping a country's foreign policy. The different approaches of Germany and British reflect the domestic political context, national priorities, and leadership styles of Angela Merkel and David Cameron. Keywords: Refugees, Policy, Germany, British, Idiosyncratic Model.
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | 300 Ilmu sosial 300 Ilmu sosial > 320 Ilmu politik (politik dan pemerintahan) |
Program Studi: | Fakultas ISIP > Prodi S1-Hubungan Internasional |
Pengguna Deposit: | A.Md Cahya Anima Putra . |
Date Deposited: | 22 Feb 2025 03:48 |
Terakhir diubah: | 22 Feb 2025 03:48 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/85009 |
Actions (login required)
![]() |
Lihat Karya Akhir |