ARLINI , PUTRI (2024) MOTIVASI WISATAWAN BERKUNJUNG KE OBJEK WISATA FARM DAY KOTA BANDAR LAMPUNG. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
ABSTRAK - Arlini Putri.pdf Download (203Kb) | Preview |
|
![]() |
File PDF
SKRIPSI FULL - Arlini Putri.pdf Restricted to Hanya staf Download (2817Kb) | Minta salinan |
|
|
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN - Arlini Putri.pdf Download (975Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis seberapa besar motivasi wisatawan terhadap Objek Wisata Farm Day yang ada di Kecamatan Teluk Betung Barat, Kota Bandar Lampung. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wisatawan yang berkunjung ke Objek Wisata Farm Day. Sampel dalam penelitian ini adalah 40 responden dengan melakukan penyebaran kuesioner serta dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Penelitian ini menggunakan 4 indikator: motivasi fisik, motivasi kebudayaan, motivasi individu, motivasi prestasi dan status. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling berupa accidental sampling. Teknik pengumpulan datanya adalah observasi, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Teknik analisis datanya adalah analisis data persentase (%) dalam data bentuk tunggal. Hasil penelitian ini: (1) Motivasi fisik wisatawan sebesar 36% (2) Motivasi kebudayaan wisatawan sebesar 18% (3) Motivasi individu wisatawan sebesar 23% (4) Motivasi prestasi dan status wisatawan sebesar 23%. Kata kunci: motivasi, wisatawan, objek wisata. iii ABSTRACT MOTIVATION OF TOURISTS VISITING THE FARM DAY TOURIST ATTRACTION IN BANDAR LAMPUNG CITY By ARLINI PUTRI This research aims to find out and analyze how much motivation tourists have for the Farm Day tourist attraction in Teluk Betung Barat District, Bandar Lampung City. The population in this study were all tourists who visited the Farm Day tourist attraction. The sample in this research was 40 respondents who distributed questionnaires and carried out validity and reliability tests. The sampling technique uses a non probability sampling technique in the from of accidental sampling. This research uses 4 indicators: physical motivation, cultural motivation, individual motivation, achievement motivation and status. This research uses quantitative descriptive methods. The data collection techniques are observation, interviews, questionnaires and documentation. The data analysis technique is percentage data analysis (%) in single form data. The results of this research: (1) Physical motivation of tourist 36% (2) Cultural motivation of tourist 18% (3) Individual motivation of tourist 23% (4) Achievement and status motivation of tourist 23% . Key words: motivation, traveler, tourists attractions.
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan 900 Sejarah dan Geografi > 910 Geografi dan perjalanan |
Program Studi: | FKIP > Prodi Pendidikan Geografi IPS |
Pengguna Deposit: | UPT . Desi Zulfi Melasari |
Date Deposited: | 03 Mar 2025 02:40 |
Terakhir diubah: | 03 Mar 2025 02:40 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/85254 |
Actions (login required)
![]() |
Lihat Karya Akhir |