Diah , Nopri Prasetianing (2024) KAJIAN KEMAMPUAN BERARGUMENTASI SISWA PADA MATERI POKOK JAMUR MELALUI PENDEKATAN SAINTIFIK DI SMA DENGAN PERINGKAT AKREDITASI YANG BERBEDA. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN , UNIVERSITAS LAMPUNG .
|
File PDF
Abstrak_Diah Nopri Prasetianing_1713024041 - Diah Nopri P.pdf Download (231Kb) | Preview |
|
![]() |
File PDF
FULL SKRIPSI DIAH NOPRI P_1713024041(TANPA LAMPIRAN) - Diah Nopri P (1).pdf Restricted to Hanya staf Download (3296Kb) | Minta salinan |
|
|
File PDF
FULL SKRIPSI DIAH NOPRI P (TANPA PEMBAHASAN) (TANPA LAMPIRAN ISI) - Diah Nopri P.pdf Download (2689Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kemampuan berargumentasi siswa pada materi pokok jamur melalui pendekatan saintifik di SMA dengan peringkat akreditasi yang berbeda. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X jurusan IPA di SMA Negeri 1 Punggur dengan peringkat akreditasi A, MA Ma’Arif 9 Kota Gajah dengan akreditasi B dan SMA Darusy Syafa’ah dengan peringkat akreditasi C pada semester genap tahun ajaran 2021/2022, dengan jumlah populasi yaitu 181 siswa SMAN 1 Punggur, 50 siswa MA Ma’Arif 9 Kota Gajah dan 30 Siswa SMA Darusy Syafa’ah. Sampel dicuplik dengan teknik purpossive sampling sehingga diperoleh sampel masing- masing 30 siswa dari tiap sekolah. Desain penelitian yang digunakan adalah desainex post facto dengan metode survei. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pemberian tes kemampuan berargumentasi serta pelaksanaan wawancara terhadap guru mata pelajaran biologi kelas X dan siswa. Data kemampuan berargumentasi dianalisis dengan uji Anova satu arah dan uji BNT pada taraf signifikansi 5%, data hasil wawancara guru dan siswa secara deskriptif kualitatif dengan model Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kemampuan berargumentasi yang nyata diantara siswa SMA dengan peringkat akreditasi A, B dan C (sig. < 0,05). Rerata kemampuan berargumentasi siswa dari SMA terakreditasi A lebih tinggi daripada SMA terakreditasi B dan C namun rerata nilai ketiga sekolah tergolong sangat kurang. Siswa dari SMA terakreditasi A, B dan C dapat memberikan claim dengan baik, namun belum bisa memberikan grounds, warrant dan backing yang relevan dengan claim yang dipilih. Hal ini dikarenakan siswa belum terbiasa mengerjakan soal-soal argumentasi dan guru belum mengoptimalkan kegiatan pembelajaran dengan pendekatan saintifik. Kata kunci: kemampuan berargumentasi, pendekatan saintifik, peringkat akreditasi berbeda, materi jamur.
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | 300 Ilmu sosial 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan |
Program Studi: | FKIP > Prodi Pendidikan Biologi |
Pengguna Deposit: | . . Yulianti |
Date Deposited: | 03 Mar 2025 03:39 |
Terakhir diubah: | 03 Mar 2025 03:39 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/85275 |
Actions (login required)
![]() |
Lihat Karya Akhir |