Akmal , Muzamil (2024) PERBANDINGAN VOLUME STOCKPILE BATU KAPUR HASIL UAV DAN TERESTRIAL TERHADAP HASIL TONASE TIMBANGAN. [Diploma/Tugas Akhir]
|
File PDF
TA AKMAL ABSTRAK - Akmal Muzamil (Akmal Muzamil).pdf Download (318Kb) | Preview |
|
![]() |
File PDF
TA AKMAL TANPA LAMPIRAN - Akmal Muzamil (Akmal Muzamil).pdf Restricted to Hanya staf Download (3737Kb) | Minta salinan |
|
|
File PDF
TA AKMAL TANPA LAMPIRAN DAN PEMBAHASAN - Akmal Muzamil (Akmal Muzamil).pdf Download (3372Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Produktivitas area batu kapur mempunyai target yaitu sebesar 100.000 ton/bulan atau 3.333 ton/hari. Perhitungan volume stockpile pada PT. Semen Baturaja Tbk. masih menggunakan alat manual yang tersedia di pabrik yaitu timbangan (checker), sehingga membuat produktivitas yang terbatas dan efisiensi waktu dan tenaga juga terbatas. Pengukuran dan perhitungan volume stockpile menggunakan alat topografi modern bertujuan untuk membandingkan hasil dari kedua metode tersebut tentang sejauh mana target sebesar 100.000 ton/bulan telah tercapai dan apakah ada kebutuhan penyesuaian atau peningkatan produktivitas dengan mengetahui volume stockpile batu kapur yang berhasil diekstraksi dalam waktu tertentu Tugas Akhir ini menggunakan metode terestrial dengan alat pengukuran GNSS (Global Navigation Satellite System) geodetic menggunakan metode RTK (Real Time Kinematic), dan metode fotogrametri dengan wahana Unmanned Aerial Vehicles (UAV) serta menggunakan alat timbangan (checker) yang tersedia di PT. Semen Baturaja Tbk. Hasil Tugas Akhir ini yang menggunakan 10 sampel stockpile batu kapur memiliki jumlah dengan rata – rata persentase yaitu sebesar 94,23% terhadap metode wahana Unmanned Aerial Vehicles (UAV) dan 91,38% terhadap metode RTK (Real - time kinematic). Persentase rata - rata dari kedua metode tersebut memiliki selisih sebesar 5,77% untuk metode wahana Unmanned Aerial Vehicles (UAV) dan selisih sebesar 8,62% untuk metode RTK (Real - time kinematic), terjadinya selisih terhadap kedua metode tersebut dikarenakan metode timbangan (checker) memiliki jumlah persentase sebesar 100%. Kata kunci: Produktivitas, Unmanned Aerial Vehicles, Real - time kinematic The productivity of the limestone area has a target of 100,000 tons / month or 3,333 tons / day. Calculation of stockpile volume at PT. Semen Baturaja Tbk. still uses manual tools available at the factory, namely scales (checkers), thus making productivity limited and time and energy efficiency also limited. Measurement and calculation of stockpile volume using modern topographic tools aims to compare the results of both methods about the extent to which the target of 100,000 tons / month has been achieved and whether there is a need for adjustment or increased productivity by knowing the volume of limestone stockpile that has been extracted in a certain time. This Final Project uses terrestrial methods with geodetic GNSS (Global Navigation Satellite System) measurement tools using the RTK (Real Time Kinematic) method, and photogrammetric methods with Unmanned Aerial Vehicles (UAV) vehicles and using scales (checkers) available at PT. Semen Baturaja Tbk. The results of this Final Project using 10 limestone stockpile samples have an average percentage of 94.23% against the Unmanned Aerial Vehicles (UAV) vehicle method and 91.38% against the RTK (Real - time kinematic) method. The average percentage of the two methods has a difference of 5.77% for the Unmanned Aerial Vehicles (UAV) vehicle method and a difference of 8.62% for the RTK (Real - time kinematic) method, the difference between the two methods is because the scale method (checker) has a percentage of 100%. Keywords: Productivity, Unmanned Aerial Vehicles, Real - time kinematic
Jenis Karya Akhir: | Diploma/Tugas Akhir |
---|---|
Subyek: | 600 Teknologi (ilmu terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan |
Program Studi: | Fakultas Teknik > Prodi D3-Survey Dan Pemetaan |
Pengguna Deposit: | UPT . Siswanti |
Date Deposited: | 04 Mar 2025 02:02 |
Terakhir diubah: | 04 Mar 2025 02:02 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/85343 |
Actions (login required)
![]() |
Lihat Karya Akhir |