Azkiya, Azkiya (2025) HUBUNGAN TEKANAN NADI SEBAGAI INDIKATOR GANGGUAN KARDIOVASKULAR SUBKLINIS TERHADAP OBESITAS SENTRAL PADA MAHASISWA PRIA DI UNIVERSITAS LAMPUNG. FAKULTAS KEDOKTERAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
Abstrak.pdf Download (159Kb) | Preview |
|
|
File PDF
Skripsi full.PDF Restricted to Hanya staf Download (1093Kb) | Minta salinan |
||
|
File PDF
Skripsi tanpa bab pembahasan.PDF Download (988Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Latar Belakang: Obesitas sentral berhubungan dengan peningkatan tekanan darah, meskipun tidak semua penderitanya mengalami hipertensi.Dibandingkan dengan pengukuran tekanan darah, pengukuran tekanan nadi dinilai lebih sensitif dalam mendeteksi risiko kardiovaskular. Oleh karena itu, evaluasi tekanan nadi pada individu obesitas sentral berpotensi dalam deteksi dini gangguan kardiovaskular subklinis. Metode: Penelitian ini merupakan studi observasional dengan desain cross�sectional yang dilakukan pada mahasiswa berusia 18-21 tahun. Saatuts obesitas snetral ditentukan berdasarkan lingkar perut menurut kriteria WHO-Asia Pasifik, sedangkan tekanan nadi dihitung dari selisih antara tekanan darah sistolik dan diastolik yang diukur menggunakan sphygmomanometer manual. Analisis bivariat dilakukan menggunakan uji Chi-S quare untuk menilai hubungan antara obesitas sentral dan tekanan nadi. Hasil: Hasil analisis menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara obesitas sentral dan tekanan nadi (p > 0,05). Meskipun demikian, secara deskriptif rerata tekanan nadi pada kelompok obesitas sentral (38,89 mmHg) lebih rendah dibandingkan kelompok tanpa obesitas sentral (40,77 mmHg). Kesimpulan: Tidak ditemukan hubungan yang signifikan antara obesitas sentral dan tekanan nadi pada populasi mahasiswa pria di Universitas Lampung. Adanya penurunan rerata tekanan nadi pada kelompok obesitas sentral kemungkinan besar dipengaruhi oleh tingginya prevalensi tekanan darah tinggi pada responden. Kata Kunci: obesitas sentral, tekanan nadi, lingkar pinggang
| Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
|---|---|
| Subyek: | 600 Teknologi (ilmu terapan) > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan |
| Program Studi: | FAKULTAS KEDOKTERAN (FK) > Prodi S1-Pendidikan Dokter |
| Pengguna Deposit: | 2507894765 Digilib |
| Date Deposited: | 29 Jan 2026 01:26 |
| Terakhir diubah: | 29 Jan 2026 01:26 |
| URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/95126 |
Actions (login required)
![]() |
Lihat Karya Akhir |
