creators_name: Johan Subekti, 1113024032 type: other datestamp: 2015-08-11 06:22:08 lastmod: 2015-08-11 06:22:08 metadata_visibility: show title: PENGARUH ACTIVE LEARNING UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PEMANASAN GLOBAL (Studi Kuasi Eksperimen Pada Siswa Kelas VII Semester Genap SMP Negeri 1 Pagelaran Tahun Pelajaran 2014/2015) ispublished: pub subjects: LB subjects: QH301 full_text_status: restricted abstract: ABSTRAk Hasil wawancara dengan guru IPA kelas VII SMP N 1 Pagelaran diketahui bahwa pencapaian hasil belajar pada materi pemanasan global masih rendah. Oleh karena itu, perlu adanya suatu kegiatan pembelajaran yang dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Salah satunya dengan menggunakan model active learning. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model active learning dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan studi kuasi eksperimen dengan desain kelompok nonekivalen. Sampel penelitian ini adalah kelas VII3 dan VII4 yang dipilih secara purposive sampling. Data penelitian ini berupa data kuantitatif dan kualitatif. Data kuantitatif diperoleh dari rata-rata nilai pretest, posttest dan N-gain pada materi pemanasan global kemudian dianalisis menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, uji t1, dan uji t2 dengan bantuan program SPSS versi 17. Data kualitatif berupa rata-rata persentase aktivitas siswa yang diperoleh dari hasil observasi pada tiap pertemuan kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model active learning dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dengan selisih sebesar 22,62% lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol pada materi pemanasan global. Hasil belajar siswa pada kelas eksperimen juga mengalami peningkatan dengan selisih rata-rata pada kelas eksperimen 10,13 lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan model active learning berpengaruh dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi pemanasan global. Kata kunci : Model Active learning, Aktivitas Belajar, Hasil Belajar, dan Pemanasan Global date: 2015-08-03 date_type: published publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG institution: UNIVERSITAS LAMPUNG department: FKIP thesis_type: other citation: Johan Subekti, 1113024032 (2015) PENGARUH ACTIVE LEARNING UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PEMANASAN GLOBAL (Studi Kuasi Eksperimen Pada Siswa Kelas VII Semester Genap SMP Negeri 1 Pagelaran Tahun Pelajaran 2014/2015). FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN , UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/1/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/2/COVER%20DALAM.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/3/HALAMAN%20PERSETUJUAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/4/HALAMAN%20PENGESAHAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/5/PERNYATAAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/6/RIWAYAT%20HIDUP.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/7/PERSEMBAHAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/8/MOTO.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/9/SANWACANA.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/11/DAFTAR%20TABEL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/12/DAFTAR%20GAMBAR.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/16/DAFTAR%20ISI.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/13/BAB%20I.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/14/BAB%20II.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/15/BAB%20III.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/17/BAB%20IV.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/18/BAB%20V.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/11594/19/DAFTAR%20PUSTAKA.pdf