%0 Generic %9 Other %A RIENDI FERDIAN, 1016021089 %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2015 %F eprints:11800 %I FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK %T DISIPLIN KERJA APARAT KECAMATAN NATAR LAMPUNG SELATAN TAHUN 2015 %U http://digilib.unila.ac.id/11800/ %X ABSTRAK INDONESIA Suatu instansi pemerintah didirikan dengan beberapa tujuan, tujuan yang dimaksud adalah melancarkan kegiatan, pelayanan publik, dan memberikan lapangan kerja. Tujuan instansi pemerintah dapat dicapai apabila manajemen mampu mengolah, menggerakkan dan menggunakan sumber daya manusia yang dimilikinya secara efektif dan efisien. Dalam suatu instansi pemerintahan sumber daya manusia yang dimaksud adalah pegawai negeri sipil. Namun pada kenyataannya masih terjadi tindak ketidakdisiplinan pada pegawai negeri sipil, yang diberitakan oleh Koran harian lampost.co berisi tentang seketaris Kabupaten Lampung Selatan kecewa terhadap kedisiplinan pegawai negeri sipil di dinas PU Kabupaten Lampung Selatan. Berdasarkan berita tersebut peneliti tertarik untuk meneliti mengenai disiplin kerja aparatur pemerintahan yang ada di Kecamatan Natar, peneliti tertarik untuk mengukur tingkat kedisiplinan pegawai negeri sipil yang mengambil tempat penelitian pada Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan dikarenakan masih ada beberapa kasus ketidakdisiplinan pegawai negeri sipil di Kabupaten Lampung Selatan. Tujuan dalam penelitian adalah untuk mengetahui disiplin kerja aparat Kecamatan Natar Kabupaten Lampung selatan tahun 2015. Tipe penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian disiplin kerja aparat Kecamatan Natar Lampung Selatan tahun 2015 berjalan disiplin. Hal ini dapat dilihat dari 3 indikator pengukuran disiplin kerja menurut Alfred R. lateiner. Indikator pertama, yaitu disiplin waktu membuktikan bahwa aparat Kecamatan Natar sudah disiplin, dibuktikan dengan aparat kecamatan Natar sudah tepat waktu dalam jam masuk dan pulang kerja serta tugas-tugas yang diberikan sudah dijalankan dengan tepat waktu. Indikator kedua, yaitu disiplin peraturan dan berpakaian membuktikan bahwa secara keseluruhan sudah disiplin, namun terdapat kekurangan dimana masih ada aparat Kecamatan Natar yang kurang disiplin dalam berpakaian. Indikator ketiga, yaitu disiplin tanggung jawab kerja membuktikan bahwa sudah disiplin, dibuktikan dengan kinerja aparat Kecamatan Natar yang sudah sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) dan aparat Kecamatan Natar sudah menjaga peralatan kelengkapan kantor dengan baik. Kata Kunci: Disiplin Kerja,Aparat, Kecamatan Natar. ABSTRAK INGGRIS