title: KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI BERDASARKAN TEKS WACANA DIALOG SISWA KELAS VII SMP NEGERI 4 BANDARLAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2009/2010 creator: 0413041025, Fachri Yunanda subject: description: ABSTRAK Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah kemampuan menulis karangan narasi melalui teks wacana dialog siswa kelas VII SMP Negeri 4 Bandarlampung tahun pelajaran 2009/2010. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan siswa menulis karangan narasi berdasarkan teks wacana dialog. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, dengan populasi sebanyak 256 siswa yakni seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 4 Bandarlampung tahun pelajaran 2009/2010. Jumlah sampel keseluruhan sebanyak 40 siswa, yakni 15% dari jumlah populasi. Teknik pengumpulan data diambil melalui tes tertulis, yakni menulis karangan narasi melalui teks wacana dialog dalam waktu dua jam mata pelajaran (2x45 menit). Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah skor rata-rata keseluruhan hasil tes kemampuan menulis karangan narasi berdasarkan teks wacana dialog siswa kelas VII SMP Negeri 4 Bandarlampung tahun pelajaran 2009/2010 tergolong baik, yakni 75,6. Rata-rata kemampuan per aspek yakni (1) isi karangan 78,72%, (2) kebahasaan (diksi dan ejaan) 71,97%, (3) penataan gagasan 76,02%, dan (4) unsur intrinsik narasi 75,67%. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa tingkat kemampuan menulis karangan narasi berdasarkan teks wacana dialog siswa kelas VII SMP Negeri 4 Bandarlampung tahun pelajaran 2009/2010 tergolong dalam kategori baik karena berada dalam rentang skor 69—84. date: 2010 type: Artikel type: PeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/1/abstrak%20siap%21.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/2/bab%201.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/3/bab%202.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/4/bab%203.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/5/bab%205.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/5/bab%204.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/6/coverku.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/7/DAFTAR%20ISI.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/8/DAFTAR%20PUSTAK1.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/9/DAFTAR%20TABEL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/10/DP%20dan%20DI%20baru%20siaap%21.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/13866/11/RIWAYAT%20HIDUP%20siap%21.pdf identifier: 0413041025, Fachri Yunanda (2010) KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI BERDASARKAN TEKS WACANA DIALOG SISWA KELAS VII SMP NEGERI 4 BANDARLAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2009/2010. Digital Library. relation: http://digilib.unila.ac.id/13866/