title: PERSEPSI MULI-MEKHANAI LAMPUNG PEPADUN TENTANG PELAKSANAAN CANGGET DI KECAMATAN SUNGKAI UTARA KABUPATEN LAMPUNG UTARA creator: 0713033033, MELI SUSANTI subject: description: Pada Masyarakat Lampung Pepadun terdapat satu acara adat yang disebut Cangget. Cangget adalah tari adat yang dilaksanakan oleh Muli-Mekhanai pada malam hari saat ada upacara adat tertentu dan diawasi oleh tokoh adat dan Cangget ini merupakan bagian dari suatu upacara adat. Cangget terbagi kedalam beberapa macam yaitu 1)Cangget Bakha, 2)Cangget Penganggik, 3)Cangget Pilangan, 4)Cangget Agung atau Cangget Cakak pepadun. Ke empat macam Cangget ini masih sering dilaksanakan di kecamatan Sungkai Utara Kabupaten Lampung Utara. Namaun yang paling sering dilaksanakan adalah Cangget yang ada pada pernikahan yakni Cangget Pilangan. Di dalam pelaksanaan Cangget yang ikut berperan adalah para tokoh adat, Muli-Mekhanai, masyarakat biasa (orang tua Muli-Mekhanai) dan yang berperan penting dalam pelaksanaan Cangget ini adalah Muli-Mekhanai Mengenai pelaksanaan Cangget ini terdapat pesepsi di kalangan Muli-Mekhanai. Dan persepsi Muli-Mekhanai mengenai pelaksanaan Cangget ini berbeda-beda. Berdasarkan uraian tersebut, maka rumusan masalahnya adalah bagaimanakah persepsi Muli-Mekhanai Lampung Pepadun tentang pelaksanaan Cangget di Kecamatan Sungkai Utara Kabupaten Lampung Utara. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi Muli-Mekhanai Lampung Pepadun tentang pelaksanaan Cangget di Kecamatan Sungkai Utara Kabupaten Lampung Utara. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, teknik angket dan teknik dokumentasi, sedangkan untuk menganalisis data menggunakan analisis data kualitatif. Berdasarkan penelitian saya dengan menyebarkan angket kepada enampuluh Muli-Mekhanai yang menjadi responden di Kecamata Sungkai Utara Kabupaten Lampung Utara, dari hasil analisis dapat di simpulkan bahwa persepsi MuliMekhanai Lampung Pepadun tentang pelaksanaan Cangget di Kecamatan Sungkai Utara Kabupaten Lampung Utara adalah Muli-Mekhanai berpersepsi bahwa mereka masih mendukung pelaksanaan Cangget agar tetap dilaksanakan saat ini dan setuju pelaksanaan Cangget tetap dilestarikan. date: 2011-07-23 type: Artikel type: PeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/1/ABSTRAK.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/2/BAB%20I.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/3/BAB%20II.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/4/BAB%20III.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/5/BAB%20IV.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/6/BAB%20V.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/7/COVER%20DALAM.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/8/COVER%20LUAR.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/9/DAFTAR%20GAMBAR.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/10/DAFTAR%20ISI.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/11/DAFTAR%20LAMPIRAN.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/12/DAFTAR%20PUSTAKA.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/13/DAFTAR%20TABEL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/14/MOTTO.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/15/PENGESAHAN.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/16/PERSEMBAHAN.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/17/PERSETUJUAN.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/18/RIWAYAT%20HIDUP.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/19/SANWACANA.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/15351/20/SURAT%20PERNYATAAN.pdf identifier: 0713033033, MELI SUSANTI (2011) PERSEPSI MULI-MEKHANAI LAMPUNG PEPADUN TENTANG PELAKSANAAN CANGGET DI KECAMATAN SUNGKAI UTARA KABUPATEN LAMPUNG UTARA. Digital Library. relation: http://digilib.unila.ac.id/15351/