%A MARYATI 0713021036 %J Digilib Library %T KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER DENGAN PEMANFAATAN LKS %X Hasil belajar merupakan hasil yang diperoleh siswa setelah mengikuti kegiatan pembelajaran. Oleh karena itu, Pembelajaran yang diterapkan di kelas berpenga- ruh terhadap hasil belajar. Hasil belajar yang kurang memuaskan merupakan indi- kasi model pembelajaran belum optimal serta kurangnya pemahaman siswa terha- dap materi yang diberikan. Salah satu variasi model pembelajaran kooperatif yang dapat menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan dapat meningkatkan hasil belajar adalah penerapan pembelajaran kooperatif tipe NHT dengan peman- faatan LKS jika dibandingkan dengan pembelajaran konvensional. Pada pembela- jaran ini siswa yang kurang paham dapat bertanya kepada siswa yang lebih paham dalam kelompoknya dan saling berbagi ide untuk mendapatkan jawaban yang te- pat pada permasalahan yang disajikan dalam LKS. Selain itu, sistem penomoran memotivasi siswa untuk aktif dalam kelompok karena setelah diskusi guru akan menyebut satu nomor secara acak dan siswa dengan nomor tersebut harus siap mempresentasikan jawaban bagi seluruh siswa dalam kelas. Maryati Penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen yang bertujuan untuk mengeta- hui keefektifan penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe NHT dengan pe- manfaatan LKS diterapkan pada pembelajaran matematika di SMP Negeri 8 Bandar Lampung. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 8 Bandar Lampung tahun pelajaran 2010/2011. Sampel diambil dengan teknik random sampling terhadap kelas dengan memilih 2 kelas dari 7 ke- las secara acak. Terpilih dua kelas secara acak yaitu kelas VIIA yang terdiri dari 35 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas VIIB yang terdiri dari 32 siswa sebagai kelas kontrol. Pada kelas eksperimen diberikan perlakuan dengan mene- rapkan model pembelajaran kooperatif tipe NHT dengan pemanfaatan LKS. Sedangkan pada kelas kontrol menggunakan model pembelajaran seperti yang diterapkan sebelumnya, yaitu metode ekspositori. Berdasarkan analisis data diperoleh, rata-rata hasil belajar matematika siswa yang mengikuti pembelajaran kooperatif Tipe NHT dengan pemanfaatan LKS lebih baik daripada mengikuti pembelajaran konvensional. Dengan demikian penggu- naan model pembelajaran kooperatif tipe NHT dengan pemanfaatan LKS lebih efektif pada pembelajaran matematika daripada pembelajaran konvensional. %D 2016 %L eprints19632