%0 Journal Article %A NN, Vetri Yanti Zainal %D 2012 %F eprints:20249 %J Digital Library %T HUBUNGAN ANTARA PERHATIAN ORANG TUA, CARA BELAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS X JURUSAN AKUNTANSI SMK SWASTA SUB RAYON 01.26 BANDARLAMPUNG %U http://digilib.unila.ac.id/20249/ %X Abstract Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan antara perhatian orang tua, cara belajar, dan motivasi belajar dengan prestasi beajar Akuntansi siswa kelas X jurusan Akuntansi SMK Swasta Sub Rayon 01.26 Bandar Lampung baik secara bersama-sama maupun secara sendiri-sendiri. Penelitian menggunakan metode survei korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X jurusan Akuntansi SMK Swasta Sub Rayon 01.26 Bandar Lampung yang berjumlah 291 orang siswa tahun pelajaran 2008/2009. Sampel diambil sebanyak 52 siswa (responden), teknik yang digunakan untuk menentukan sampel adalah Stratified Proporsional Random Sampling. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa (1) terdapat hubungan positif yang erat dan signifikan antara perhatian orang tua, cara belajar dan motivasi belajar secara bersama-sama dengan prestasi belajar Akuntansi siswa kelas X jurusan Akuntansi SMK Swasta Bandar Lampung sebesar 0,791. (2) terdapat hubungan positif yang erat dan signifikan antara perhatian orang tua dengan prestasi belajar dengan koefisien sebesar 0,554. (3) terdapat hubungan positif yang erat dan signifikan antara cara belajar dengan prestasi belajar dengan koefisien sebesar 0,545. (4) terdapat hubungan positif yang erat dan signifikan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar dengan koefisien sebesar 0,638.