%A 1113031058 RATNA DWI ASTUTI %T STUDI PERBANDINGAN HASIL BELAJAR IPS TERPADU DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TAKE AND GIVE DAN MAKE A MATCH DENGAN MEMPERHATIKA KEMAMPUAN AWAL SISWA KELAS VIII SMP PGRI 1 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2015/2016 %X Penelitian ini di latar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan dan perbandingan hasil belajar IPS Terpadu dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif Take and Give dan Make A Match dengan memperhatikan kemampuan awal siswa, pokok bahasan Memahami Kegiatan Perekonomian Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen semu. Populasi penelitian ini berjumlah 160 siswa dengan sampel sebanyak 78 siswa (2 kelas). Sampel diambil dengan menggunakan Cluster Random Sampling. Teknik analisis data menggunakan Analisis Varian Dua Jalan dan T ? Test Dua Sampel Independen. Hasil Penelitian: (1) Ada perbedaan hasil belajar IPS terpadu yang pembelajarannya menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give dan model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match, (2) Rata-rata hasil belajar IPS Terpadu yang pembelajarannya menggunakan model kooperatif tipe Take and Give lebih tinggi dibandingkan dengan yang pembelajarannya menggunakan model kooperatif tipe Make A Match bagi siswa yang memiliki kemampuan awal tinggi, (3) Rata-rata hasil belajar IPS Terpadu yang pembelajarannya menggunakan model kooperatif tipe Take and Give lebih rendah dibandingkan dengan yang pembelajarannya menggunakan model kooperatif tipe Make A Match bagi siswa yang memiliki kemampuan awal rendah, (4) Ada interaksi antara penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give dan Make A Match dengan kemampuan awal siswa, (5) Ada perbedaan hasil belajar IPS Terpadu bagi siswa yang memiliki kemampuan awal tinggi dan rendah. Kata Kunci: hasil belajar, kemampuan awal, make a match, take and give. ABSTRACT The purpose of the study was to determine the differences in learning outcomes of students who use models of Take and Give and Make A Match by considering students' prior knowledge. The method used was quasi experiment method. The population were 160 students with a sample of 78 students (2 classes). Samples were taken using cluster random sampling. Data were analyzed using two ways and analysis of variants Two Independent Samples T - Test. The research results showed that there are differences in learning outcomes using models of take and give and make a match and there is interaction between models in early learning and prior knowledge analyzed in regression or in lines. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan model Take and Give dan Make A Match dengan memperhatikan kemampuan awal siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperien semu. Populasi berjumlah 160 siswa dengan sampel 78 siswa (2 kelas). Sampel diambil dengan menggunakan Cluster Random Sampling. Teknik analisis data menggunakan Analisis Varian Dua Jalan dan T ? Test Dua Sampel Independen. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan hasil belajar yang menggunakan model take and give dan make a match dan terdapat interaksi antara model pembelajaran dan kemampuan awal siswa yang dianalisis secara regresi maupun secara jalur. Kata kunci: hasil belajar, kemampuan awal, make a match, take and give. %D 2016 %I UNIVERSITAS LAMPUNG %R FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN %L eprints20709