@misc{eprints21026, month = {Januari}, title = {PENGARUH PROMOSI JABATAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT TUNAS DWIPA MATRA RADEN INTAN BANDAR LAMPUNG}, author = { (0851011069) TOMY YORDAN}, address = {UNIVERSITAS LAMPUNG}, publisher = { FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS }, year = {2016}, url = {http://digilib.unila.ac.id/21026/}, abstract = {ABSTRAK PT Tunas Dwipa Matra Raden Intan Bandar Lampung adalah perusahaan yang menjual kendaraan bermotor roda dua atau motor dan suku cadangnya. Masalah yang dihadapi oleh PT Tunas Dwipa Matra Raden Intan Bandar Lampung adalah tingkat absensi yang melebihi batas toleransi yang ditetapkan oleh perusahaan. Permasalahan yang ingin diketahui adalah apakah promosi jabatan berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT Tunas Dwipa Matra Raden Intan Bandar Lampung. Tujuan penulisan adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh promosi jabatan terhadap kinerja tersebut. Hipotesis yang diajukan adalah promosi jabatan berpengaruh terhadap kinerja. Untuk alat analisis, digunakan metode analisis kualitatif dengan menggunakan pendekatan teori-teori Manajemen Sumber Daya Manusia serta analisis kuantitatif dengan pengolahan data menggunakan kuesioner dan rumus regresi linier sederhana. Dalam melakukan analisis kuantitatif dan deskripsi hasil penelitian, data yang dianalisis bersumber dari jawaban responden pada kuesioner dan selanjutnya dilakukan uji validitas dan realibilitas terhadap kuesioner tersebut. Hasil analisis kuantitatif menunjukkan bahwa variabel bebas yang berupa promosi jabatan mempengaruhi variabel terikat kinerja. Kesimpulan hasil analisis tersebut memperlihatkan bahwa hipotesis yang menyatakan pengaruh ?Promosi Jabatan Terhadap Kinerja Karyawan pada PT Tunas Dwipa Matra Raden Intan Bandar Lampung? dapat diterima. Berdasarkan hasil perhitungan regresi linear sederhana diperoleh t hitung sebesar 10,458 sedangkan untuk t tabel dapat dilihat dengan menggunakan tabel distribusi t sebesar 1,666. Dengan demikian berdasarkan perhitungan tersebut, terlihat bahwa t Hitung dapat disimpulkan promosi jabatan berpengaruh terhadap kinerja. Saran untuk PT Tunas Dwipa Matra Raden Intan Bandar Lampung perlu memperhatikan dan menerapkan sistem pemberian promosi jabatan seobjektif mungkin kepada karyawan, sehingga tidak terjadi kecemburuan sosial antar karyawan, dan kepada seluruh karyawan sebaiknya perlu membenahi diri secara internal maupun eksternal agar kerja sama team lebih kuat lagi sehingga mereka dapat bertanggung jawab dalam menyelesaikan tugas yang diberikan sesuai dengan harapan perusahaan.} }