%A 1116031032 Diki Yogi Arfiyanto %T Komodifikasi Tubuh Perempuan Pada Iklan Televisi (Analisis Semiotika Roland Barthes Pada Iklan Pompa Air Shimizu dan Cat Avian) %X Iklan televisi memiliki pengaruh yang cukup signifikan untuk membentuk konstruksi perempuan dan menampilkannya kepada pemirsa melalui simbol yang ada di dalamnya. Konstruksi yang dibentuk berpotensi mempengaruhi pola pikir masyarakat tentang citra perempuan sebagai sosok yang cantik, seksi dan bertubuh indah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja simbol dalam iklan yang menggambarkan komodifikasi tubuh perempuan berdasarkan analisis semiotika serta untuk mengetahui bagaimana tubuh perempuan dijadikan komoditas dalam iklan. Metode yang digunakan adalah metode penelitian semiotika milik Roland Barthes dengan paradigma kritis. Hasil dari penelitian ini adalah simbol yang menggambarkan komodifikasi tubuh perempuan dalam iklan yaitu: dialog yang mengandung makna erotisme, setting tidak sesuai konteks iklan, pakaian, gerak tubuh, ekspresi wajah yang menggoda laki-laki. Tubuh perempuan dijadikan komoditas dalam iklan dengan memperlihatkan bagian intimnya, dan hanya dijadikan pemanis dalam iklan yang berkaitan erat dengan laki-laki. Perempuan seolah tidak berdaya atas kekuasaan yang dimiliki pembuat iklan sehingga cenderung dikomodifikasi tubuhnya demi mendapatkan keuntungan. Kata kunci: iklan televisi, komodifikasi tubuh perempuan, semiotika Roland Barthes Television advertisement has enough significant influence to formed woman construction and showed to beholder through symbol which therein its advertisement. The construction set up a potentially affect the public mindset about the image of women as a beautiful figure, sexy and beautiful stature. The purpose of this research is to know what is symbol in advertisement which describe commodification woman body based on analysis Roland Barthes? semiotic, with critical paradigm. The result of this research is symbol which describe commodification woman body in advertisement based on analysis semiotic of Roland Barthes is: conversation which have contain erotisme meaning, setting does not match context of advertisement, clothes, body movement, face expression which flirt men. Woman body is become commodity in advertisement with showed part of body woman intimate, and it is just become sweeter and satisfier of man in advertisement which have big relationship with man. Woman is as if over a barrel on directionary which have of maker of advertisement?. So, inclined is be commodification her body to get benefit. Keywords: Television Advertisement, The commodification of women's bodies, Roland Barthes? Semiotic?s %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2016 %I FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK %L eprints21199