%0 Generic %9 Other %A Annisa Safitri, 1216051017 %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2016 %F eprints:21386 %I FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK %T IMPLIKASI PEMECAHAN SAHAM, UKURAN PERUSAHAAN, DAN PROFITABILITAS TERHADAP LIKUIDITAS SAHAM (Studi Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2013) %U http://digilib.unila.ac.id/21386/ %X Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemecahan saham, ukuran perusahaan, dan profitabilitas terhadap likuiditas saham. Penelitian ini menggunakan tiga variabel independen yaitu pemecahan saham, ukuran perusahaan , dan profitabilitas. Satu variabel dependen yaitu likuditas saham. Sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Total sampel dalam penelitian ini adalah 19 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2013. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan pendekatan data panel dan menggunakan alat analisis Eviews 6.0. Hasil dari Uji t penelitian ini adalah pemecahan saham berpengaruh tidak signifikan terhadap likuiditas saham. Sedangkan ukuran perusahaan dan profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap likuiditas saham. Hasil dari Uji Simultan (Uji F) bahwa pemecahan saham, ukuran perusahaan, dan profitabilitas secara simultan berpengaruh tidak signifikan terhadap likuiditas saham. Kata Kunci: Pemecahan Saham, Ukuran Perusahaan, Profitabilitas