%A 1213053006 AGUNG KIAT TRISNA %T HUBUNGAN KEBIASAAN BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR PKn SISWA KELAS TINGGI SD NEGERI 1 ADIWARNO %X ABSTRAK Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya prestasi belajar PKn siswa kelas tinggi SD Negeri 1 Adiwarno. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kebiasaan belajar dengan prestasi belajar PKn siswa kelas tinggi SD Negeri 1 Adiwarno. Jenis penelitian ini adalah ex post facto korelasi. Sampel penelitian ini sebesar 46 orang siswa kelas tinggi yang terdiri dari 19 orang siswa kelas IV, 15 orang siswa kelas V, dan 12 orang siswa kelas VI yang mewakili populasi penelitian sebesar 79 orang siswa yang terdiri dari 33 orang siswa kelas IV, 26 orang siswa kelas V, dan 20 orang siswa kelas VI. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner untuk memperoleh data variabel kebiasaan belajar dan studi dokumentasi untuk memperoleh data variabel prestasi belajar. Teknik analisis data dalam mengambil keputusan diterima atau ditolaknya hipotesis yang diajukan menggunakan analisis korelasi Pearson Product Moment dengan bantuan program SPSS dan uji-t. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan thitung sebesar 2,921 > ttabel sebesar 2,015 dalam taraf signifikansi ? = 0,05 dan derajat kebebasan/dk = n ? 2 dengan n = 46 orang. Hal itu berarti terdapat hubungan yang signifikan antara kebiasaan belajar dengan prestasi belajar PKn siswa kelas tinggi SD Negeri 1 Adiwarno. Kata kunci: kebiasaan belajar, prestasi belajar, PKn. %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2016 %I FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN %L eprints22293