title: PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 ENDANG REJO TAHUN 2015/2016 creator: ROSDIANA , 1213053104 subject: LB Theory and practice of education subject: LB1501 Primary Education description: Masalah dalam penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar IPA siswa kelas V SD Negeri 1 Endang Rejo. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar IPA melalui penerapan model pembelajaran berbasis proyek. Jenis metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Masing-masing siklus terdiri dari dua kali pertemuan dengan tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data berupa teknik nontes dan tes. Teknik nontes menggunakan lembar observasi, teknik tes menggunakan tes formatif. Data dianalisis menggunakan teknik analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis proyek dapat meningkatkan hasil belajar IPA. Hal tersebut ditunjukkan dari persentase ketuntasan hasil belajar afektif siswa pada siklus I memperoleh kategori “Mulai Terlihat” dan siklus II memperoleh kategori “Mulai Berkembang”. Persentase ketuntasan hasil belajar psikomotor siswa pada siklus I memperoleh kategori “Cukup Terampil” dan siklus II memperoleh kategori “Terampil”. Persentase ketuntasan hasil belajar kognitif siswa pada siklus I memperoleh kategori “Sedang” dan siklus II memperoleh kategori “Sangat Tinggi”. Kata kunci: model pembelajaran berbasis proyek, hasil belajar, IPA. publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN date: 2016-06-23 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/23044/1/ABSTRAK.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/23044/2/SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/23044/3/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: ROSDIANA , 1213053104 (2016) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 ENDANG REJO TAHUN 2015/2016. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/23044/