creators_name: Nur Fitriana , (1213031066) creators_id: nurfitriana608@gmail.com type: other datestamp: 2016-08-24 04:04:42 lastmod: 2016-08-24 04:04:42 metadata_visibility: show title: PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KUALITAS PELAYANAN DAN FASILITAS PERPUSTAKAAN TERHADAP MINAT BACA SISWA DI PERPUSTAKAAN MA AL FATAH NATAR TAHUN PELAJARAN 2015/2016 ispublished: pub subjects: LB subjects: Z719 full_text_status: restricted abstract: Penelitian ini dilatar belakangi rendahnya minat baca siswa di perpustakaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi siswa tentang kualitas pelayanan dan fasilitas perpustakaan terhadap minat baca siswa di perpustakaan MA Al Fatah Natar tahun pelajaran 2015/2016. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif verifikatif dengan menggunakan metode ex facto dan survey. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 348 siswa yang terdiri dari 12 kelas. Teknik pengambilan sampel yaitu Probability Sampling dengan menggunakan Cluster Sampling. Untuk menentukan sampel menggunakan rumus T. Yamane didapat sampel sebanyak 77 siswa. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: (1) ada pengaruh persepsi siswa tentang kualitas pelayanan (X1) terhadap minat baca siswa (Y) di perpustakaan MA Al Fatah Natar tahun pelajaran 2015/2016 sebesar 31,7%, (2) ada pengaruh fasilitas perpustakaan (X2) terhadap minat baca siswa (Y) di perpustakaan MA Al Fatah Natar tahun pelajaran 2015/2016 sebesar 30,9%, (3) ada pengaruh persepsi siswa tentang kualitas pelayanan (X1) dan fasilitas perpustakaan (X2) terhadap minat baca siswa (Y) di perpustakaan MA Al Fatah Natar tahun pelajaran 2015/2016 sebesar 41,9%. Kata Kunci: minat baca siswa, fasilitas perpustakaan, persepsi siswa tentang kualitas pelayanan. date: 2016-08-05 date_type: published publisher: UNIVERSITAS LAMPUNG place_of_pub: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN citation: Nur Fitriana , (1213031066) (2016) PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KUALITAS PELAYANAN DAN FASILITAS PERPUSTAKAAN TERHADAP MINAT BACA SISWA DI PERPUSTAKAAN MA AL FATAH NATAR TAHUN PELAJARAN 2015/2016. UNIVERSITAS LAMPUNG, FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN. document_url: http://digilib.unila.ac.id/23611/1/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/23611/2/SKRIPSI%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/23611/3/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf