%A 1113023018 EKA NOVITA SUWISNO %T EFEKTIVITAS MODEL DISCOVERY LEARNING PADA MATERI LARUTAN PENYANGGA DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMPREDIKSI DAN MENYIMPULKAN %X Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas model Discovery Learning untuk meningkatkan keterampilan memprediksi dan menyimpulkan peserta didik pada materi larutan penyangga. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI MIPA1 sampai dengan XI MIPA4 SMA Negeri 1 Bandar Lampung semester genap Tahun 2015-2016 yang berjumlah 132 peserta didik. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu kelas XI MIPA4 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIPA1 sebagai kelas kontrol. Metode penelitian ini adalah kuasi eksperimen dengan Non Equivalence Control Group Design. Kelas eksperimen diberi perlakuan meng?gunakan model Discovery Learning sedangkan pada kelas kontrol menggunakan model pembelajaran konvensional. Efektivitas model discovery learning ditunjukkan oleh adanya perbedaan rata-rata n-Gain yang signifikan antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata n-Gain keterampilan memprediksi peserta didik untuk kelas kontrol dan eksperimen masing-masing 0,32 dan 0,46 dan rata-rata n-Gain keterampilan memprediksi peserta didik untuk kelas kontrol dan eksperimen masing-masing 0,40 dan 0,59. Berdasarkan pengujian hipotesis (uji-t), disimpulkan bahwa penggunaan model discovery learning efektif dalam meningkatkan keterampilan memprediksi dan menyimpulkan peserta didik pada materi larutan penyangga. Kata kunci: keterampilan memprediksi dan menyimpulkan, larutan penyangga, Discovery Learning. %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2016 %I FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN %L eprints24057