TY - THES ID - eprints2478 UR - http://digilib.unila.ac.id/2478/ A1 - Siti Fatimah, SF Y1 - 2014/08/12/ N2 - Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya motivasi dan hasil belajar tematik siswa kelas IV C SD Negeri 01 Metro Utara. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar tematik siswa melalui model cooperative learning tipe TGT. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilaksanakan dalam tiga siklus. Teknik pengumpulan data adalah tes dan nontes. Alat pengumpul data adalah lembar kuesioner, lembar observasi, dan tes tertulis. Data dianalisis menggunakan teknik analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model cooperative learning tipe TGT dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar tematik siswa. Rata-rata nilai motivasi belajar klasikal pada siklus I 44,64 kategori ?Cukup?, siklus II 57,14 kategori ?Cukup?, dan siklus III 81,03 kategori ?Sangat Baik?. Rata-rata persentase ketuntasan sikap percaya diri klasikal pada siklus I 49,99% kategori ?Sedang?, siklus II 64,28% kategori ?Tinggi?, dan siklus III 81,03% kategori ?Sangat Tinggi?. Persentase ketuntasan nilai pengetahuan klasikal pada siklus I 60,71% kategori ?Tinggi?, siklus II 71,43% kategori ?Tinggi?, dan siklus III 82,75% kategori ?Sangat Tinggi?. Rata-rata persentase ketuntasan keterampilan berkomunikasi klasikal pada siklus I 57,14% kategori ?Sedang?, siklus II 71,43% kategori ?Tinggi?, dan siklus III 84,48% kategori ?Sangat Tinggi?. Kata kunci : motivasi, hasil belajar, model cooperative learning tipe TGT PB - Universitas Lampung M1 - other TI - PENINGKATAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR TEMATIK MELALUI MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENTS PADA SISWA KELAS IV C SD NEGERI 01 METRO UTARA AV - restricted ER -