%A 0913024042 GHEA CHANDRA SURAWAN %T PROFIL PELAKSANAAN PEMBELAJARAN REMEDIAL PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI DI SMA NEGERI SE-KABUPATEN LAMPUNG TIMUR %X ABSTRAK Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui bagaimana pengetahuan guru biologi di SMA Negeri se-Kabupaten Lampung Timur mengenai Pembelajaran Remedial yang sesuai standar dan (2) untuk mendapatkan gambaran pelaksanaan Pembelajaran Remedial pada mata pelajaran biologi di SMA Negeri se-Kabupaten Lampung Timur. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif sederhana yang menggambarkan pelaksanaan Pembelajaran Remedial guru biologi SMA Negeri se-Kabupaten Lampung Timur pada semester genap tahun ajaran 2015/2016. Subjek penelitian ini adalah 17 orang guru Biologi di 8 SMA Negeri di kabupaten Lampung Timur, yang diperoleh dengan teknik Sampling Bertingkat (Stratified) beserta 5 orang siswa yang tidak mencapai ketuntasan pada pada kegiatan pembelajaran biologi dari masing-masing guru tersebut. Data penelitian berupa data kuantitatif berupa skor pengetahuan guru yang diperoleh dengan instrumen berupa tes kemampuan, dan data kualitatif berupa gambaran pelaksanaan Pembelajaran Remedial yang diperoleh dengan instrumen berupa angket, dan wawancara. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan guru mata pelajaran Biologi SMA Negeri kabupaten Lampung Timur mengenai Pembelajaran Remedial dalam kriteria cukup (66,2). Sedangkan pelaksanaan Pembelajaran Remedial sudah dilaksanakan oleh 88,2% guru, namun dalam prosesnya masih ditemukan Pembelajaran Remedial dengan cara yang tidak sesuai standar yaitu hanya dengan ujian ulang yang dilaksanakan oleh 82,4% guru, dan dengan cara Belajar Mandiri yang dilaksanakan oleh 47,0% guru, ada pula pelaksanaan Pembelajaran Remedial yang dilaksanakan bukan diwaktu khusus di akhir semester atau jam belajar namun dilaksanakan pada saat jam belajar yang dilaksanakan oleh 47,0% guru. Selain itu ujian ulang Pembelajaran Remedial sudah dilaksanakan oleh 94,1% guru walaupun masih ditemukan sebanyak 41,2% guru yang menggunakan ujian ulang yang tidak sesuai yaitu dengan melaksanakan ujian ulang dengan seluruh kompetensi bukan kompetensi yang dipelajari dalam Pembelajaran Remedial. Kata kunci: Pembelajaran Remedial, Kegiatan Pembelajaran, Biologi. %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2016 %I FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN %L eprints24869