%0 Generic %A AMALIA KURNIA PUTRI , 1217021006 %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2016 %F eprints:25198 %I FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM %T STRUKTUR KOMUNITAS FORAMINIFERA BENTIK DI PASIR TIMBUL DAN GOSONG SUSUTAN, TELUK LAMPUNG %U http://digilib.unila.ac.id/25198/ %X ABSTRAK Penelitian ini dilaksanakan pada 18 September sampai 21 Oktober 2016 di Laboratorium Petrologi dan Mineralogi Pusat Penelitian dan Pengembangan Geologi Kelautan (P3GL) Bandung. Sampel yang digunakan berasal dari Pasir Timbul dan Gosong Susutan, Teluk Lampung. Sampel sedimen berjumlah 16 set yang diambil pada 4 titik stasiun dan 2 kali pengambilan yaitu disekitar tepian dan pada kedalaman 5m. Identifikasi menggunakan buku acuan Barker (1960) dan Loebich dan Tappan (1994), ada 4 bangsa yang ditemukan, yaitu Rotaliida, Textulariida, Miliolida, dan Lagenida. 36 jenis berhasil diidentifikasi dengan Amphistegina lessonii yang paling melimpah sebagai foraminifera penciri terumbu karang. Analisis data menggunakan PAST version 2.09 diketahui kisaran nilai indeks keanekaragaman 0,57-2,12, nilai indeks keseragaman 0,24-0,65, dan nilai indeks dominansi 0,28-0,76. Struktur komunitas terbaik berada pada stasiun B1PT. FORAM Index (FI) digunakan sebagai bioindikator kualitas perairan terhadap terumbu karang, nilai FI yang tinggi menunjukkan lokasi tersebut baik dan cocok untuk pertumbuhan terumbu karang, 6,56 untuk nilai terendah dan 9,02 untuk nilai tertinggi. Kata kunci : struktur komunitas, FORAM Index, foraminifera bentik, Teluk Lampung