%0 Generic %A GALIH SAPUTRA , 0913033043 %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2016 %F eprints:25586 %I FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN %T PENGARUH PEMANFAATAN SARANA BELAJAR DI SEKOLAH DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SEJARAH SISWA KELAS X SMK N I GEDONG TATAAN TAHUN PELAJARAN 2016/2017 %U http://digilib.unila.ac.id/25586/ %X ABSTRAK Belajar adalah proses seseorang untuk memperoleh keterampilan dan sikap proses belajar dimulai masa kecil masa kanak-kanak dan masa remaja. Proses belajar ditandai dengan perubahan prilaku pada diri siswa, baik dalam aspek kognitif, afektif maupun psikomotorik. Salah satu factor dalam mempengaruhi prestasi belajar anak didik adalah ketersediaan sarana belajar dan motivasi belajar. Tujuan penelitian ini adalah: (1) untuk mengetahui pengaruh positif pemanfaatan sarana belajar di sekolah terhadap prestasi belajar sejarah kelas X SMK N.I.Gedong Tataan. (2) untuk mengetahui pengaruh positif motivasi belajar terhadap prestasi belajar sejarah kelas X SMK N.I.Gedong Tataan. (3) untuk mengetahui pengaruh positif pemanfaatan sarana belajar di sekolah dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar sejarah kelas X SMK N.I.Gedong Tataan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif verifikatif dengan metode ex post facto dan survey. Sample penelitian adalah seluruh siswa kelas X SMK N.I.Gedong Tataan yang berjumlah 51 siswa. Pengumpulan data dilakukan teknik observasi, angket, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan pengujian hipotesis pertama dan kedua menggunakan analisis linier sederhana dan hipotesis ketiga menggunakan analisis regresi linier ganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Ada pengaruh positif pemanfaatan sarana belajar di sekolah terhadap prestasi belajar sejarah siswa kelas X SMK N.I.Gedong Tataan hal ini dibuktikan dengan rhitung = 0,807 > rtabel = 0,0396 koefisien korelasi (r) sebesar 0,605 dan koefisien determinasi (r2) sebesar 0,366 yang berarti pengaruh nya sebesar 36,60%. (2) Ada pengaruh positif motivasi belajar terhadap prestasi belajar sejarah siswa kelas X SMK N.I.Gedong Tataan hal ini dibuktikan dengan rhitung = 0,738 > rtabel = 0,396 dengan koefisien determinasi (r2) sebesar 0,308 yang berarti pengaruh nya sebesar 30,80%. (3) Ada pengaruh positif pemanfaatan sarana belajar di sekolah dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar sejarah siswa kelas X SMK N.I.Gedong Tataan hal ini dibuktikan dengan rhitung = 0,536 > rtabel = 0,0396 koefisien korelasi (r) sebesar 0,716 dan koefisien determinasi (r2) sebesar 0,513 yang berarti pengaruh nya sebesar 51,30%.