title: PERANAN GURU DALAM MENANAMKAN RASA PERCAYA DIRI SISWA di SMP PGRI 2 BEKRI TAHUN PELAJARAN 2016/2017 creator: TESALONIKA SILVIA NORA, 1313032082 subject: LB Theory and practice of education description: Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan peranan guru dalam menanamkan rasa percaya diri siswa di SMP PGRI 2 Bekri Kabupaten Lampung Tengah Tahun Pelajaran 2016/2017. Secara khusus menjelaskan peran guru sebgai pendidik, pembimbing, pelatih, dan motivator. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dengan populasi yang berjumlah 67 responden. Teknik pokok pengumpulan data menggunakan angket, analisis data menggunakan teknik presentase. Berdasarkan data dan pembahasan hasil penelitian, diketahui bahwa guru kurang berperan dalam menanamkan rasa percaya diri siswa khususnya guru belum maksimal menjalankan peranannya sebagai pendidik dalam menanamkan rasa percaya diri siswa, guru belum maksimal menjalankan peranannya sebagai pembimbing dalam menanamkan rasa percaya diri siswa, guru belum maksimal menjalankan peranannya sebagai pelatih dalam menanamkan rasa percaya diri siswa, dan guru belum maksimal menjalankan peranannya sebagai motivator dalam menanamkan rasa percaya diri siswa di SMP PGRI 2 Bekri tahun pelajaran 2016/2017. Kata kunci : Peranan Guru, Rasa Percaya Diri publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN date: 2017-04-11 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/26391/1/ABSTRAK.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/26391/19/SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/26391/20/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: TESALONIKA SILVIA NORA, 1313032082 (2017) PERANAN GURU DALAM MENANAMKAN RASA PERCAYA DIRI SISWA di SMP PGRI 2 BEKRI TAHUN PELAJARAN 2016/2017. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/26391/