%0 Generic %A Bunga Apriyanti, 1343053003 %D 2017 %F eprints:26912 %I UNIVERSITAS LAMPUNG %T PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI SOSIAL TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD NEGERI 1 KAMPUNG BARU KOTA BANDAR LAMPUNG %U http://digilib.unila.ac.id/26912/ %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh penggunaan model inkuiri sosial terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V SD Negeri 1 Kampung Baru Kota Bandar Lampung Tahun Ajaran 2016/2017. Metode penelitian ini adalah eksperimen semu (quasi eksperimen). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di SD Negeri 1 Kampung Baru yang berjumlah 42 siswa dan menjadi sampel penelitian adalah 20 siswa. Pada kelas eksperimen menggunakan model inkuiri sosial dengan langkah-langkah orientasi, merumuskan masalah, merumuskan hipotesis, mengumpulkan data, menguji hipotesis, dan merumuskan kesimpulan. Penggunaan data menggunakan tes. Analisis data menggunakan uji t independent. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran inkuiri sosial memberi pengaruh terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V SD Negeri 1 Kampung Baru dengan t hitung sebesar -26,455 dengan taraf signifikansi 0,05 dan df = n – 2 = (42 – 2 ) = 40, signifikasi 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Kata Kunci : model pembelajaran, inkuiri sosial, hasil belajar IPS ABSTRACT This research aims to know the effect of social inquiry model to 5th grade’s student results of social subject in SD Negeri 1 Kampung Baru Bandar Lampung. Quasi experiment method are used in this research. Population in this research are all 5th grade students in SD Negeri 1 Kampung Baru with total 42 students and 20 students as samples. The experiment class using social inquiry model with measures orientation, defining problems, formulating hypothesis, collecting data, hypothesis testing and drawing conclusions. Data were analyzed by using independent t test. Result of the research states that there is significant effect of social inquiry learning model to 5th grades’s student results of social subject in SD Negeri 1 Kampung Baru. The test results showed tcount rates of -26.455 with 5% significant level and df = n-2 = (42-2) = 40, with p-value 0.000<0.05, H0 rejected and Ha accepted.