creators_name: RIZKY EFRILIANDIS , 1342011153 creators_id: efriliandisrizky@gmail.com type: other datestamp: 2017-06-20 01:38:23 lastmod: 2017-06-20 01:38:23 metadata_visibility: show title: PENERAPAN PEMBERIAN SANKSI TERHADAP MAHASISWA YANG MELAKUKAN PELANGGARAN DISIPLIN DI FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS LAMPUNG ispublished: pub subjects: K full_text_status: restricted abstract: Sikap disiplin sangat mempengaruhi kegiatan perkuliahan dan prestasi dari mahasiswa. Pelanggaran disiplin perlu diberikan sanksi bagi para mahasiswa. Dalam upaya meningkatkan kedisiplinan mahasiswa maka dibuatlah peraturan akademik yang mengacu pada kebijakan tentang pelanggaran disiplin diatur dalam bab IV pasal 9 ayat 3 keputusan rektor unila No. 359/UN26/DT/2012 dan peraturan rektor universitas lampung, No. 996 tahun 2016. Permasalahan penelitian ini dirumuskan: (1) Bagaimanakah penerapan sanksi terhadap mahasiswa yang melakukan pelanggaran disiplin di FH Unila? (2) Apakah faktor penghambat dalam penerapan sanksi terhadap mahasiswa yang melakukan pelanggaran disiplin di FH Unila? Penelitian ini menggunakan pendekatan normatif empiris. Prosedur pengumpulan data melalui studi kepustakaan dan studi lapangan. Pengelolaan data dilakukan melalui tahap pemeriksaan data, klasifikasi data, penyusunan data dan seleksi data. Analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa, penerapan sanksi terhadap mahasiswa yang melakukan pelanggaran disiplin di FH Unila adalah dilakukan dengan cara diberikan teguran lisan dan diberikan teguran tertulis. Teguran lisan dan teguran tertulis itu merupakan sebuah sanksi. Faktor penghambat dalam penerapan sanksi adalah melibatkan orang luar untuk melakukan tindakan pelanggaran disiplin di FH Unila yang di luar kontrol keputusan dekan FH Unila. Saran penelitian ini adalah diharapkan membuatkan data untuk mahasiswa yang terkena sanksi dan melakukan pelanggaran disiplin, mengingat bahwa sebelumnya tidak ada data yang akurat untuk mahasiswa yang terkena sanksi. Kata kunci: Penerapan, Pemberian Sanksi, Pelanggaran Disiplin Mahasiswa. THE IMPLEMENTATION OF SANCTIONS AGAINST STUDENTS WHO COMMIT DISCIPLINARY VIOLATIONS IN LAW FACULTY OF LAMPUNG UNIVERSITYThe attitude of discipline greatly affects the activities of lectures and students' achievements. A student who commit the disciplinary violation should be sanctioned. In order to improve students' discipline, an academic regulation concerning the policy of disciplinary violation has been regulated under the Regulation of Lampung University's Rector No. 996/2016 and Chapter IV Article 9 Paragraph 3 of Rector Decree No. 359 / UN26 / DT / 2012. The problems of this research are formulated as follows: (1) How is the implementation of sanctions against students who committed disciplinary violation in Law Faculty of Lampung University (Unila)? (2) What are the inhibiting factors in the implementation of sanctions against students who committed disciplinary violation in Law Faculty of Lampung University (Unila)? This research used empirical normative approach. The data collection procedures were done through literature study and field study. The data managements were carried out through the data checking, data classification, data compilation and data selection. Then the data were analyzed using descriptive qualitative method. Based on the results of the research, it showed that, the implementation of sanctions against students who committed disciplinary violation in Law Faculty of Lampung University has been done through oral and written warning. The oral and written warnings are parts of sanctions. The inhibiting factors in the implementation of sanctions was when the outsiders committed the disciplinary violation in Law Faculty of Unila which is beyond the control of the Law Faculty dean's decision. It is suggested the university creates the database for students who are subject to sanctions and disciplinary violations, since there was no previous accurate data for students affected by sanctions. Keywords: Implementation, Sanctions, Students' Disciplinary Violations. date: 2017-06-14 date_type: published publisher: FAKULTAS HUKUM place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG citation: RIZKY EFRILIANDIS , 1342011153 (2017) PENERAPAN PEMBERIAN SANKSI TERHADAP MAHASISWA YANG MELAKUKAN PELANGGARAN DISIPLIN DI FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS LAMPUNG. FAKULTAS HUKUM, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/27031/1/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/27031/2/SKRIPSI%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/27031/3/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf