title: PENGARUH EKSTRAK TANAMAN PURWOCENG (Pimpinella alpina Molk.) TERHADAP AGRESIVITAS DAN LIBIDO MENCIT JANTAN creator: Wiwit Nurkhasanah, 1317021083 subject: QH301 Biology subject: RS Pharmacy and materia medica description: ABSTRAK Tanaman Purwoceng telah digunakan oleh masyarakat sekitar daratan tinggi Dieng sebagai obat afrodisiak. Pemberian ekstrak tanaman purwoceng diketahui dapat meningkatkan kadar Luteinizing Hormone (LH) dan kadar hormon testosteron. Kadar testosteron cukup tinggi dalam tubuh dapat meningkatkan libido dan agresivitas. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak tanaman purwoceng terhadap agresivitas dan libido mencit jantan. Perilaku agresif yang diamati meliputi latensi ancaman, latensi serangan dan frekuensi serangan sedangkan parameter libido yang diamati meliputi latensi cumbu, latensi penunggangan, frekuensi penunggangan, dan latensi kopulasi. Rancangan penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) menggunakan 20 ekor mencit jantan perlakuan yang dibagi dalam 4 kelompok yaitu kelompok kontrol dengan dosis yang diberikan yaitu 0mg/KgBB (Aquades + CMC 0,5%), perlakuan 1 dosis yang diberikan yaitu 300mg/KgBB (0,8mg/0,5ml CMC 0,5%), perlakuan 2 dosis yang diberikan yaitu 600mg/KgBB (1,6 mg/0,5ml CMC 0,5%) dan perlakuan 3 dosis yang diberikan yaitu 900mg/KgBB (2,4mg/0,5CMC 0,5%), serta 20 ekor mencit betina yang akan dikawinkan dengan mencit jantan perlakuan dan 7 ekor mencit jantan lawan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pemberian ekstrak tanaman purwoceng dapat meningkatkan agresivitas dengan mempercepat latensi serangan dan meningkatkan frekuensi serangan tetapi tidak dapat mempercepat latensi ancaman. Ektrak tanaman purwoceng tidak dapat meningkatkan libido karena tidak dapat mempercepat latensi cumbu, latensi penunggangan, latensi kopulasi serta tidak dapat meningkatkan frekuensi penunggangan. Kata kunci : Pimpinella alpina Molk, Agresivitas, Libido dan Mus musculus L. publisher: FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM date: 2017-06-02 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/27151/1/ABSTRAK.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/27151/2/SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/27151/3/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: Wiwit Nurkhasanah, 1317021083 (2017) PENGARUH EKSTRAK TANAMAN PURWOCENG (Pimpinella alpina Molk.) TERHADAP AGRESIVITAS DAN LIBIDO MENCIT JANTAN. FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/27151/