%0 Generic %A Ketty Andani , 1214121105 %C Universitas Lampung %D 2017 %F eprints:27703 %I Fakultas Pertanian %T EFEKTIVITAS FRAKSI EKSTRAK DAUN MIMBA (Azadirachta indica Juss.) TERHADAP PENYAKIT ANTRAKNOSA (Colletotrichum capsici Syd.) PADA TANAMAN CABAI MERAH (Capsicum annum L.) DI LAPANGAN %U http://digilib.unila.ac.id/27703/ %X Salah satu penyakit utama pada tanaman cabai adalah penyakit antraknosa yang disebabkan Colletotrichum capsici Syd. Penggunaan fungisida sintetis yang terus menerus akan menyebabkan dampak negatif. Alternatif pengendalian yang dapat dilakukan yaitu penggunaan fungisida nabati seperti ekstrak daun mimba. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kemampuan fraksi ekstrak daun mimba dalam menekan penyakit antraknosa, membandingkan kemampuan fraksi ekstrak daun mimba dengan fungisida propineb, dan ekstrak daun mimba yang melalui proses fraksinasi dengan tanpa fraksinasi. Perlakuan disusun dalam Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan empat ulangan. Perlakuan terdiri dari kontrol, fungisida dengan bahan aktif propineb 70%, fraksi ekstrak daun mimba dengan pelarut air, fraksi ekstrak daun mimba dengan pelarut metanol, dan ekstrak daun mimba tanpa fraksinasi. Perbandingan nilai tengah antar perlakuan diuji dengan uji beda nyata terkecil (BNT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fungisida propineb memberikan pengaruh yang paling efektif dalam menekan intensitas penyakit antraknosa. Fraksi ekstrak daun mimba dengan pelarut air dan fraksi ekstrak daun mimba dengan pelarut metanol berpengaruh tidak berbeda nyata dengan kontrol, tetapi pengaruhnya juga tidak berbeda dengan perlakuan propineb dalam menekan intensitas penyakit antraknosa. Pengaruh ekstrak daun mimba yang melalui proses fraksinasi tidak berbeda dengan tanpa fraksinasi dalam menekan penyakit antraknosa. Kata kunci : Antraknosa, Azadirachta indica, Colletotrichum capsici, fraksinasi, fungisida nabati