creators_name: WARNI, 1523025003 creators_id: warniuuf@yahoo.co.id type: thesis datestamp: 2017-08-25 06:28:42 lastmod: 2017-08-25 06:28:42 metadata_visibility: show title: PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN KEMAMPUAN METAKOGNISI BERBASIS LITERASI SAINS PADA MATERI LISTRIK DINAMIS ispublished: pub subjects: L1 full_text_status: restricted abstract: ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan instrumen penilaian kemampuan metakognisi yang dapat digunakan untuk mengukur kemampuan metakognisi siswa, pada materi listrik dinamis. Desain penelitian dan pengembangan diadopsi dari model Dick and Carey, telah dilakukan dengan cara studi pendahuluan, pengembangan produk awal, tahap validasi dan revisi serta uji coba. Hasil pengembangan diujicobakan pada siswa kelas IX di SMP Negeri 20 Bandar Lampung pada semester ganjil tahun pelajaran 2016/2017, menggunakan rancangan One Group Pretest Postest Design. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan tes, sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan beberapa temuan, yaitu: instrumen penilaian kemampuan metakognisi yang dikembangkan memiliki validitas teoritis sangat valid (95,44%) dan validitas empiris pada kategori tinggi sebesar 43,75% butir soal, kategori cukup tinggi sebesar 43,75% butir soal, dan kategori rendah sebesar 12,50% butir soal; instrumen yang dikembangkan memiliki reliabilitas tinggi, dengan koefisien Alpha Cronbach 0,83; instrumen yang dikembangkan memiliki sensitivitas sensitivitas kategori baik (18,75%) dan kategori cukup baik (81,25%); dan instrumen yang dikembangkan memiliki tingkat keterbacaan kategori mudah, dengan tingkat keterbacaan 7,79. Kata kunci: instrumen penilaian, metakognisi. ABSTRCT This study aims to develop metacognition ability instruments that can be used to measure students' metacognition ability, on dynamic electrical materials. The research and development design was adopted from the Dick and Carey model that had been done by conducting preliminary study, initial product development, validation, and revision and testing. The results of the development were tested to the students of class IX in SMP Negeri 20 Bandar Lampung in the odd semester of the academic year 2016/2017, using the One Group Pretest Postest Design. The data collection methods used were questionnaires and tests, while data analysis techniques used qualitative and quantitative descriptive analysis. The result of the research shows several findings, namely: metacognition ability assessment instrument developed has very valid theoretical validity (95,44%) and empirical validity for high category are 43,75% questions, for high enough are 43,75% questions, and for low category 12,50 % questions; Developed instruments have high reliability, with Alpha Cronbach coefficient of 0,83; The developed instrument has considerable sensitivity good category sensitivity (18,75%) and good enough sensitivity (81,25%); and the developed instrument has a corresponding legibility easy category with readability rate of 7,79. Keywords : assessment instrument, metacognition. date: 2017-08-02 date_type: published institution: UNIVERSITAS LAMPUNG department: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN thesis_type: masters citation: WARNI, 1523025003 (2017) PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN KEMAMPUAN METAKOGNISI BERBASIS LITERASI SAINS PADA MATERI LISTRIK DINAMIS. Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/28159/1/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/28159/2/TESIS%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/28159/3/TESIS%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf