%0 Generic %A Raina Pangestika, 1214141066 %C FAKULTAS PERTANIAN %D 2017 %F eprints:29207 %I UNIVERSITAS LAMPUNG %T KUALITAS FISIK DAN KIMIA PADA POTONGAN PRIMAL KARKAS SAPI KRUI BETINA DI KABUPATEN PESISIR BARAT, LAMPUNG %U http://digilib.unila.ac.id/29207/ %X Penelitian dilaksanakan mulai April sampai dengan Mei 2017 untuk mengetahui kualitas fisik dan kimia potongan primal karkas sapi Krui di Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung. Materi penelitian berupa potongan primal karkas bagian brisket, loin, dan round dari 4 ekor sapi Krui betina afkir berumur lebih dari 4 tahun. Variabel penelitian meliputi daya ikat air (DIA), susut masak, pH untuk menguji kualitas fisik daging dan kadar air, lemak, protein untuk menguji kualitas kimia daging. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pH bagian brisket, loin, dan round masingmasing 5,77, 5,37, dan 5,40, DIA masing-masing 44,40%, 56,46%, 49,16%, susut masak masing-masing 31,76%, 47,01%, 36,93%, kadar air masing-masing 67,94%, 75,14%, 75,69%, kadar lemak masing-masing 4,30 %, 2,68 %, 1,32%, kadar protein masing-masing 16.45%, 16.10% ,18.52%. Disimpulkan bahwa brisket merupakan potongan primal karkas sapi yang baik ditinjau dari susut masaknya yang rendah (31,77 %), loin merupakan potongan primal karkas terbaik ditinjau dari nilai DIA yang tinggi (56,47 %), round merupakan potongan primal karkas terbaik ditinjau dari kadar proteinnya yang tinggi (18,53 %) dan kadar lemaknya yang rendah (1,31 %). Kata kunci: Sapi Krui betina, brisket, loin, round, daya ikat air