%A 1214121136 MUHAMMAD ANDI SAFEI %T PENGARUH DOSIS DAN WAKTU APLIKASI PUPUK CAIR BIOSLURRY TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN KACANG TANAH (Arachis hypogaea L.) %X Produksi kacang tanah yang terus menurun dapat diatasi dengan perbaikan teknik budidaya, salah satunya pemupukan. Pupuk organik hasil reaktor biogas atau lebih dikenal dengan pupuk Bio-slurry dapat dimanfaatkan untuk budidaya kacang tanah. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui pengaruh dosis pupuk Bio- slurry cair terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kacang tanah (2) Mengetahui pengaruh waktu aplikasi pupuk bio-sulrry cair terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kacang tanah (3) Mengetahui interaksi antara dosis dan waktu aplikasi pupuk bio-sulrry cair terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kacang tanah. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK), yang disusun secara faktorial dengan 2 faktor. Faktor pertama dosis pupuk bio- slurry yaitu 0 liter/ha (D1), 6 liter/ha (D2), 12 liter/ha (D3), 18 liter /ha (D4), dan Bio good 12 liter/ha (D5). Faktor kedua waktu aplikasi pupuk bio-slurry yaitu W1(aplikasi 1 kali pada 2 MST), W2 (aplikasi 2 kali pada 2MST dan 4 MST , dan W3 (aplikasi 3 kali pada 2 MST, 4 MST, dan 6 MST. Masing-masing perlakuan diulang sebanyak 3 kali. Homogenitas ragam diuji dengan uji barttlet, jika asumsi terpenuhi data dianalisis dengan sidik ragam. Perbedaan nilai tengah perlakuan akan diuji dengan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) dosis pupuk organik cair Bio-slurry (6-24 liter/ha) meningkatkan tinggi tanaman 2 dan 6 MST, jumlah daun pada 2 MST, dan Umur Berbunga (2) Waktu aplikasi pupuk organik cair bio-slurry ( 2 MST; 2 dan 4 MST; 2, 4, dan MST) meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman kacang tanah pada tinggi tanaman 2, 4 dan 6 MST, jumlah daun pada 2 MST, Jumlah cabang n+1, bobot berangkasan kering tanaman, bobot per petak panen, dan bobot 100 butir (3) Ada nteraksi antara dosis dan waktu aplikasi pupuk Bio-slurry dalam mempengaruhi pertumbuhan dan hasil tanaman kacang tanah. Kata kunci: Bio-slurry cair, dosis pupuk, hasil, pertumbuhan, waktu pemupukan. %D 2017 %C UNIVERSITAS LAMPUNG %R 1214121136 %I FAKULTAS PERTANIAN %L eprints30010