creators_name: Ahmad Faldi Albar, 1412011020 creators_id: wildanendriana123@gmail.com type: other datestamp: 2018-04-17 02:17:44 lastmod: 2018-04-17 02:17:44 metadata_visibility: show title: PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PENGGUNAAN MUSIK SEBAGAI SUARA LATAR DI DALAM YOUTUBE MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 28 TAHUN 2014 TENTANG HAK CIPTA ispublished: pub subjects: K full_text_status: restricted abstract: Hak cipta merupakan bagian dari Hak Kekayaan Intelektual yang harus mendapat perlindungan hukum, begitu juga dengan musik yang merupakan salah satu karya cipta yang harus dilindungi. Akan tetapi, pada kenyataannya masih banyak masyarakat yang menggunakan suatu karya cipta tanpa seizin pencipta, contohnya penggunaan musik sebagai suara latar di dalam Youtube tanpa izin. Hal tersebut tentu saja merugikan pencipta dan pemegang hak cipta sebagai pemilik ciptaan tersebut dengan dilanggarnya hak ekslusif dari si pencipta dan pemegang hak cipta. Beberapa masalah yang akan dibahas di dalam penelitian ini adalah tentang perlindungan hak cipta terhadap penggunaan musik sebagai suara latar di dalam Youtube dan upaya hukum yang dapat dilakukan atas pelanggaran terhadap penggunaan musik sebagai suara latar di dalam Youtube. Penelitian ini adalah penelitian hukum normatif dengan tipe penelitian deskriptif dan pendekatan masalah yang digunakan adalah pendekatan normatif dengan tipe pendekatan yuridis normatif. Data yang digunakan adalah data sekunder dan pengumpulan data dilakukan dengan studi pustaka. Selanjutnya data diolah dan dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian dan pembahasan menyimpulkan bahwa perlindungan hukum terhadap musik saat ini sudah jelas diatur dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2018 tentang Hak Cipta. Mulai dari perlindungan terhadap hak ekonomi yang diatur di dalam Pasal 9, perlindungan terhadap hak moral yang diatur di dalam Pasal 5, dan terakhir perlindungan terhadap hak terkait yang diatur di dalam Pasal 20. Berdasarkan perlindungan hukum tersebut pencipta atau pemegang hak cipta dapat melakukan upaya hukum atas pelanggaran hak cipta yang terjadi, seperti upaya pencegahan atau preventif dengan cara pencatatan terhadap suatu karya cipta dan upaya represif dengan cara melalui jalur litigasi dan non-litigasi. Kata kunci: Perlindungan Hukum, Musik, Youtube, Hak Cipta. date: 2018-04-10 date_type: published publisher: UNIVERSITAS LAMPUNG place_of_pub: FAKULTAS HUKUM citation: Ahmad Faldi Albar, 1412011020 (2018) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PENGGUNAAN MUSIK SEBAGAI SUARA LATAR DI DALAM YOUTUBE MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 28 TAHUN 2014 TENTANG HAK CIPTA. UNIVERSITAS LAMPUNG, FAKULTAS HUKUM . document_url: http://digilib.unila.ac.id/30987/1/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/30987/2/SKRIPSI%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/30987/3/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf