%0 Thesis %9 Masters %A HESTI, 1223041029 %B FKIP %D 2014 %F eprints:3146 %I Universitas Lampung %T NILAI PENDIDIKAN DAN NILAI RELIGIUS PADA NOVEL HAFALAN SHALAT DELISA KARYA TERE LIYE SERTA KELAYAKANNYA SEBAGAI BAHAN AJAR SASTRA DI SMP %U http://digilib.unila.ac.id/3146/ %X ABSTRAK NILAI PENDIDIKAN DAN NILAI RELIGIUS PADA NOVEL HAFALAN SHALAT DELISA KARYA TERE LIYE SERTA KELAYAKANNYA SEBAGAI BAHAN AJAR SASTRA DI SMP Oleh HESTI Masalah dalam penilitian ini adalah bagaimanakah nilai pendidikan dan religius yang terdapat dalam Novel Hafalan Shalat Delisa karya Tere Liye serta kelayakannya sebagai bahan ajar sastra di SMP? Tujuan penelitian ini untuk menganalisis dan mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan dan religius yang terdapat dalam novel Hafalan Shalat Delisa karya Tere Liye, serta menguji kelayakannya bagi pembelajaran sastra di SMP. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode deskriptif kualitatif. Data penelitian dideskripsikan berdasarkan kenyataan sebenarnya yang berupa tulisan, kemudian dianalisis dan ditafsirkan secara objektif kemudian dideskripsikan sesuai dengan tujuan penelitian. Berdasarkan hasil analisis data terhadap nilai pendidikan dan religius dalam novel Hafalan Shalat Delisa, dapat dipaparkan bahwa novel tersebut sangat sarat dengan nilai pendidikan dan religius. Nilai-nilai pendidikan tersebut yakni nilai kejujuran, keberanian, amanah, keadilan, bijaksana, tanggung jawab, disiplin, mandiri, malu, kasih sayang, indah, toleran, dan cinta bangsa (kewargaan). Selanjutnya, nilai religius yang juga banyak terdapat dalam novel Hafalan Shalat Delisa ialah berdasarkan aspek aqidah, syari’ah, dan akhlak. Implikasi penelitian ini dikaitkan dengan pengajaran kesastraan bagi siswa di sekolah khususnya novel Hafalan Shalat Delisa sangat relevan dengan pembelajaran kesastraan di SMP. Hal ini didasarkan kepada tiga aspek pemilihan bahan pengajaran sastra, yakni aspek bahasa, psikologi, dan latar belakang budaya. Selain itu, pembelajaran sastra menjadi salah satu materi ajar yang ada dalam Kurikulum 2013 untuk SMP. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa novel Hafalan Shalat Delisa karya Tere Liye sangat relevan dijadikan sebagai bahan pembelajaran kesastraan di sekolah khususnya SMP. Kata kunci: kelayakan bahan ajar, nilai pendidikan, nilai religius. Hesti ABSTRACT VALUES EDUCATION AND RELIGIOUS VALUES ON THE NOVEL HAFALAN SHALAT DELISA BY TERE LIYE AND WORTHINESS AS A LITERARY MATERIALS IN JUNIOR HIGH SCHOOL By HESTI Problems in this research is how religious education and values contained in the Novel Hafalan Shalat Delisa by Tere Liye and worthiness as a literary materials in junior high? The purpose of this research was to analyze and describe the values and religious education in the novel Hafalan Shalat Delisa by Tere Liye, as well as test the worthiness of literary study in junior high. The method used in this research is qualitative, descriptive method. Research Data has been described based on actual reality in the form of writing, then analyzed and interpreted objectively and described in accordance with the research objectives. Based on the results of data analysis to the education and religious values in the novel Hafalan Shalat Delisa, can be presented that the novel is so laden with two values referred to, namely the value of education (honesty, boldness, trust, fairness, wisdom, responsibility, discipline, self, shame, compassion, tolerance, love, beautiful nation of citizenship). Furthermore, religious values are also Hesti widely featured in the novel Hafalan Shalat Delisa aspects of aqidah, syariah and morals. The implication of this research is associated with literary tuition for students in the school of Hafalan Shalat Delisa novels in particular is very relevant to literary study in junior high. It is based on three aspects of literary teaching material selection, i.e. the aspects of language, psychology, and cultural background. In addition, literary studies is one of teaching in curriculum 2013 imaginable to junior high school. Thus, it can be said Hafalan Shalat Delisa novels work of Tere Liye very relevant as literary learning materials in schools especially in junior high school.