%0 Generic %A BELLA EKA PUSPITA, 1413041009 %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2018 %F eprints:32176 %I FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN %T DIKSI IKLAN APLIKASI DI YOUTUBE PERIODE OKTOBER – NOVEMBER 2017 SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMP %U http://digilib.unila.ac.id/32176/ %X Masalah dalam penelitian ini adalah diksi pada iklan di Youtube serta implikasinya terhadap pembelajaran bahasa Indonesia di SMP. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan diksi iklan pada aplikasi di Youtube dengan menentukan makna dan mengidentifikasi iklan berdasarkan unsur-unsur konteks serta implikasinya dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Menengah Pertama. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, yakni prosedur penyelesaian masalah dengan memaparkan keadaan objek iklan aplikasi Blibli.com, Tokopedia, Bukalapak, JD.ID, Grab, GO-JEK, LAZADA, OLX, Salestock, dan Ticket.com penelitian berdasarkan fakta-fakta yang tampil sebagaimana adanya. Sumber data dalam penelitian ini adalah iklan pada aplikasi di Youtube. Penelitian diksi iklan pada Youtube, dilakukan dengan menentukan makna yang terkandung didalam kata dengan menggunakan unsur-unsur konteks yang mendukung pada iklan. Iklan aplikasi di Youtube, terdiri atas iklan komersial produk dan iklan komersial jasa 10 iklan aplikasi pada Youtube terdiri atas 8 iklan komersial produk dan 2 iklan komersial jasa. Delapan iklan mengandung makna Bella Eka Puspita denotasi yang bersifat lugas dan tegas, kerena dibuat dengan tidak menginginkan interpretasi tambahan dari pembacanya, dan dua iklan bermakna konotasi dengan tujuan menginginkan interpretasi tambahan dari pembacanya. Kesepuluh iklan didukung oleh unsur-unsur konteks guna menambah makna atau situasi yang ada hubunganya dengan iklan tersebut. Implikasi hasil penelitian dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di SMP adalah diksi iklan pada Youtube dalam bentuk media visual. Media yang digunakan oleh guru Bahasa Indonesia sebagai salah satu media belajar yang dapat digunakan pengembangan kreatifitas siswa serta mampu membuat iklan dengan bahasa yang baik dan efektif, sehingga sumber data pelajaran seperti gambar, foto dan video dapat dijadikan sumber pembelajaran Bahasa Indonesia. Kata kunci : Makna konotasi, makna denotasi, konteks, iklan youtube, dan pembelajaran