%0 Generic %A Fitria Luziana, 1417011044 %C FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM %D 2018 %F eprints:32867 %I UNIVERSITAS LAMPUNG %T MODIFIKASI KARBON AKTIF DARI TEMPURUNG KELAPA SAWIT DENGAN TEKNIK PELAPISAN MAGNETIT SEBAGAI ADSORBEN KRISTAL VIOLET %U http://digilib.unila.ac.id/32867/ %X Pada penelitian ini telah dilakukan modifikasi karbon aktif dari tempurung kelapa sawit dengan teknik pelapisan magnetit yang bertujuan untuk mempelajari cara modifikasi dan karakterisasi karbon aktif magnetit. Pembuatan karbon aktif dilakukan melalui metode aktivasi fisika pada suhu 700 oC selama 1 jam dan aktivasi kimia menggunakan H3PO4 10 % sebagai agen aktivator. Senyawa FeSO4•7H2O digunakan sebagai sumber magnetit dalam pembuatan karbon aktif-magnetit yang dilakukan dalam suasana basa. Karbon aktif fisika (CAF) dan karbon aktif kimia (CAK) serta karbon aktif fisika magnetit (CAFM) dan karbon aktif kimia magnetit (CAKM) yang dihasilkan dikarakterisasi menggunakan Scanning Electron Microscope (SEM) yang dirangkai dengan Energy Dispersive X-Ray (EDX) untuk mengetahui morfologi permukaan dan unsur dalam karbon aktif. X-Ray Diffraction (XRD) untuk mengetahui tingkat kristalinitas karbon aktif dan metode BET untuk mengetahui luas permukaan karbon aktif. Uji adsorpsi yang dilakukan terdiri dari enam tahap sebagai berikut : pengaruh dosis adsorben, pengaruh pH, pengaruh waktu kontak, isoterm adsorpsi, adsorpsi simultan, dan adsorpsi sekuensial. Dosis adsorben yang digunakan yaitu 0,05 gram dengan volume adsorbat yaitu 25 mL pada pH optimum 10 dengan waktu kontak optimum 120 menit. Kinetika adsorpsi kristal violet terhadap CAFM dan CAKM cenderung mengikuti model kinetika adsorpsi pseudo orde dua dan isoterm adsorpsi cenderung mengikuti pola isoterm adsorpsi Freundlich. Interaksi yang terjadi antara adsorben dengan kristal violet adalah interaksi fisika. Kata kunci: Karbon aktif, tempurung kelapa sawit, karbon aktif magnetit, SEM- EDX, BET, XRD, dan kristal violet. ABSTRACT In this study, an activated carbon modification of palm oil shell with magnetite coating technique has been done to study the modification and characterization of magnetite activated carbon. The activated carbon was performed by physics activation method at temperature of 700 oC for 1 hour and chemical activation using H3PO4 10% as activator agent. The FeSO4•7H2O compound was used as a magnetite source in the preparation of magnetite activated carbon carried out under an alkaline condition. The physical activated carbon (CAF), chemical activated carbon (CAK), magnetite physical activated carbon (CAFM) and magnetite chemical activated carbon (CAKM) were characterized by Scanning Electron Microscope (SEM) coupled with Energy Dispersive X-Ray (EDX ) to determine the surface morphology and element of activated carbon. X-Ray Diffraction (XRD) was used to know crystallinity of activated carbon and BET method was carried out to investigate the surface area of activated carbon. The adsorption test consisted of six steps as follows: effect of adsorbent dose, pH, contact time, adsorption isotherm, simultaneous adsorption, and sequential adsorption. The adsorbent dose used was 0.05 gram with an adsorbate volume of 25 mL at optimum pH of 10 and optimum contact time of 120 minutes. The adsorption kinetics crystal violet of CAFM and CAKM tend to follow the model of adsorption kinetics pseudo second order and Freundlich adsorption isotherm. The interaction occurred between adsorbent and crystal violet is physical interaction. Keywords: Activated carbon, palm oil shell, magnetite activated carbon, SEM-EDX, BET (surface area), XRD, and crystal violet