%A 1414121144 MAULINDRA PUTRI AGSYA %T UJI APLIKASI BERBAGAI JENIS PUPUK UREA LEPAS LAMBAT (SLOW RELEASE UREA) TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN KAILAN (Brassica oleraceae L.) %X Petani sering menggunakan pupuk urea konvensional dalam budidaya tanaman, namun keberadaan pupuk urea tersebut mudah hilang atau larut dalam tanah. Oleh karena itu, usaha untuk mengurangi kehilangan unsur nitrogen dalam tanah yaitu dengan adanya penggunaan pupuk urea lepas lambat atau slow release urea fertilizer, agar unsur hara nitrogen tidak mudah larut serta dapat mengoptimalkan penyerapan unsur nitrogen oleh tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui : (1) Pengaruh penggunaan berbagai sumber nitrogen terhadap pertumbuhan tanaman kailan, (2) Pengaruh perlakuan terbaik dari berbagai sumber nitrogen terhadap pertumbuhan tanaman kailan. Penelitian ini dilaksanakan dalam Rumah Kaca Fakultas Pertanian Universitas Lampung pada September sampai dengan November 2017. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan enam perlakuan tunggal dalam rancangan acak kelompok (RAK) dengan 3 ulangan dan tiga sampel tanaman dalam setiap perlakuan. Perbedaan nilai tengah diuji dengan menggunakan Orthogonal kontras pada taraf 5% . Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan tanaman kailan dengan perlakuan pemupukan menunjukkan hasil yang lebih tinggi dibandingkan tanpa pemupukan, yang ditunjukkan oleh adanya peningkatan pertumbuhan pada tinggi tanaman, jumlah daun, lebar tajuk, bobot basah tanaman, bobot kering tanaman, panjang daun, lebar daun, dan panjang akar. Di antara berbagai jenis sumber nitrogen yang diberikan tidak menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan. Namun dilihat dari beberapa variabel pengamatan, secara agronomis pupuk slow release urea jenis Bentonit memberikan potensi pada tinggi tanaman, panjang akar dan bobot basah lebih baik dibandingkan dengan pupuk slow relase urea lainnya. Kata kunci: Pemupukan, Pupuk urea konvensional, slow release urea. %D 2018 %C UNIVERSITAS LAMPUNG %R 1414121144 %I FAKULTAS PERTANIAN %L eprints32898