%A 1013032029 ARI RAHAYU %T PENGARUH PEMAHAMAN KONSEP POITIK TERHADAP TINGKAT PARTISIPASI POLITIK DALAM KEHIDUPAN BERNEGARA MASYARAKAT DESA MATARAM BARU KABUPATEN LAMPUNG TIMUR %X Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan pengaruh pemahaman konsep politik terhadap tingkat partisipasi politik dalam kehidupan bernegara masyarakat Desa Mataram Baru Kabupaten Lampung Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pemahaman konsep politik, sedangkan variabel terikat adalah tingkat partisipasi politik. Sampel penelitian ini adalah masyarakat yang berjumlah 37 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini angket dan analisis regresi sederhana dengan rumus regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa terdapat pengaruh yang signifikan konsep politik terhadap tingkat partisipasi politik dengan tingkat pengaruh 35,6 %. Kata kunci : Konsep politik, tingkat partisipasi, pemahaman partisipasi Politik %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2014 %I FAKULTAS KIP %L eprints3661