title: POLA KONSUMSI IKAN SEGAR OLEH KONSUMEN RUMAH TANGGA DI KOTA BANDAR LAMPUNG creator: M. Ryan Afif Marifza Syarif, 1414131108 subject: description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah konsumsi ikan segar per kapita per hari, pola konsumsi ikan segar oleh konsumen rumah tangga, dan faktor-faktor yang mempengaruhi konsumsi ikan segar di Kota Bandar Lampung. penelitian ini menggunakan metode survey dengan melibatkan 54 responden yang dipilih secara acak, terdiri 20 responden di Kelurahan Sukarame, 19 responden di Kelurahan Beringin Raya, dan 15 responden di Kelurahan Panjang Utara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata konsumsi ikan segar konsumen di Bandar Lampungadalah 26,61 gram proteinper kapita per hari. Pola konsumsi ikan segar di Bandar Lampung terdiri dari : a) jenis ikan segar yang dikonsumsi adalah dominan ikan lele; b) frekuensi ikan segar yang dominan adalah antara 12-17 kali per bulan; c) jumlah pembelian ikan segar yang dominan adalah antara 4,1-6,0 kg per bulan; dan d) tempat pembelian ikan segar oleh konsumen di Bandar Lampung adalah pasar tradisional. Faktor-faktor yang mempengaruhi konsumsi ikan segar di Bandar Lampung adalah harga ikan segardan tingkat ekonomi bawah. Kata kunci: faktor-faktor, konsumsi ikan segar, pola konsumsi This research aimed to determine the sum of fresh fish consumption by household each day, fresh fish consumption pattern by household consumer, and factorsinfluencing fresh fish consumption in Bandar Lampung City. This research used survey method involving 54 respondents were choosen by random sampling, consisted of20 in Sukarame Village, 19 in Beringin Raya Village, and 15 in Panjang Utara Village. The study shows that daily average fresh fish consumption in is 26,61 grams protein per household per day. Fresh fish consumption pattern includes : a) mostly fresh catfish; b) the frequency of fresh fish consumption is between 12-17 times each month; c) the purchase offresh fish consumtion is between 4,1-6,0 Kg each month; and 4) place to buy the fresh fish is traditional market. Factors that influencing fresh fish consumption are price of fresh fishand low economy degree. Keywords :consumtion pattern, factors, fresh fish consumption publisher: FAKULTAS PERTANIAN date: 2019 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/55143/1/ABSTRAK.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/55143/2/SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/55143/3/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: M. Ryan Afif Marifza Syarif, 1414131108 (2019) POLA KONSUMSI IKAN SEGAR OLEH KONSUMEN RUMAH TANGGA DI KOTA BANDAR LAMPUNG. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/55143/