title: PENGEMBANGAN INSTRUMEN TES KETERAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI PADA MATERI USAHA DAN ENERGI creator: AHMAD NUR FUADI, 1413022003 subject: 370 Pendidikan description: Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan instrumen tes keterampilan berpikir tingkat tinggi materi usaha dan energi dalam bentuk Two-Tier Multiple Choice. Metode yang digunakan ialah metode pengembangan instrumen tes oleh Istiyono dkk. (2014) yang secara umum terdiri dari tiga tahapan diantaranya tahap perancangan tes, uji coba tes dan perakitan tes. Pada salahsatu tahap perancangan tes dilakukan uji ahli kepada tiga orang ahli yang menguasai materi usaha dan energi serta ahli pembelajaran fisika. Setelah mendapatkan hasil uji dari ahli instrumen tes diujicobakan secara terbatas. Subjek yang digunakan dalam uji coba ini berjumlah 32 siswa. Data yang telah diperoleh, kemudian dianalisis menggunakan Model Rasch dengan aplikasi Ministep Winstep. Berdasarkan hasil analisis Model Rasch dapat disimpulkan bahwa instrumen tes keterampilan berpikir tingkat tinggi yang dikembangkan valid dan realibel dengan nilai relibilitas sebesar 0,77 yang berarti memiliki realibilitas tinggi, dengan demikian instrumen tes memiliki kelayakan sebagai instrumen penilaian. Kata Kunci: Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi, Instrumen Tes, Usaha dan Energi, Model Rasch publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN date: 2019 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/58204/1/ABSTRAK.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/58204/2/SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/58204/3/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: AHMAD NUR FUADI, 1413022003 (2019) PENGEMBANGAN INSTRUMEN TES KETERAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI PADA MATERI USAHA DAN ENERGI. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/58204/