%0 Generic %A Sheila Loefita, 0711011117 %C Universitas Lampung %D 2014 %F eprints:5905 %I Fakultas Ekonomi dan Bisnis %T Analisis Kinerja Keuangan MNC TV Sebelum dan Sesudah Akuisisi %U http://digilib.unila.ac.id/5905/ %X ABSTRAK ANALISIS KINERJA KEUANGAN MNC TV SEBELUM DAN SESUDAH AKUISISI Oleh Sheila Loefita Akuisisi merupakan salah satu keputusan strategi dalam upaya meningkatkan kinerja keuangan dan strategi penciptaan nilai bagi perusahaan. Kinerja keuangan yang semakin baik akan menjadikan perusahaan mempunyai daya saing yang tinggi, sebaliknya kinerja keuangan yang buruk akan menjadikan perusahaan tidak memiliki daya saing. Dunia pertelevisian yang mulai mendominasi dunia informasi dalam rangka pemenuhan kebutuhan hidup informasi. Banyaknya media yang muncul hingga saat ini, membuktikan bahwa kebutuhan akan informasi maupun hiburan merupakan bisnis yang cukup menjanjikan. MNC TV merupakan salah satu perusahaan jasa pertelevisisan di Indonesia yang didirikan pada tahun 1990 di Jakarta, dengan nama TPI pada mulanya. Kemudian pada tahun 2010 resmi mengudara dengan nama MNC TV setelah diakuisisi pada tahun 2007. Penelitian ini membandingkan kinerja keuangan MNC TV sebelum dan sesudah akuisisi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perkembangan kinerja keuangan perusahaan sebelum dan sesudah akuisisi. Penelitian ini dilakukan pada periode 2002-2011. Kinerja keuangan pada penelitian ini diukur dengan menggunakan beberapa rasio yaitu likuiditas, aktivitas, solvabilitas, dan profitabilitas. Alat analisis yang digunakan adalah uji normalitas dang pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji t. Hasil analisis diketahui bahwa tidak ada perbedaan secara signifikan pada rasio aktivitas yaitu Working Capital Turn Over (0,201>0,05), rasio keuangan solvabilitas yaitu Debt to Total Assets Ratio (0,10>0,05), dan rasio profitabilitas yaitu Return On Assets (0,717>0,05). Sedangkan pada rasio likuiditas yaitu Current Ratio (0,001<0,05) terdapat perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah akuisisi perusahaan. Kata Kunci : Akuisisi, Current Ratio (CR), Working Capital Turn Over, Debt to Total Assets Ratio, Return On Assets (ROA), Paired Sample T Test.