%A 1613022051 BURHANNUDIN %T PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK ELEKTRONIK BERBASIS MASALAH BERBANTUAN LIVEWORKSHEETS UNTUK MENSTIMULUS KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN KREATIVITAS ILMIAH PESERTA DIDIK %X Penelitian ini bertujuan mengembangkan lembar kerja peserta didik elektronik (e-LKPD) berbasis masalah berbantuan liveworksheets pada materi hukum Newton yang valid dan praktis untuk menstimulus keterampilan proses sains dan kreativitas ilmiah peserta didik. Penelitian ini menggunakan Design & Development Reasearch (DDR) yang terdiri dari 4 tahap yaitu analysis, design, development, dan evaluation. Hasil uji kevalidan yang dilakukan oleh ahli mendapat skor rata-rata sebesar 93% dengan kategori validitas sangat tinggi. Hasil uji kepraktisan yang telah diujikan kepada 15 peserta didik dan 11 guru IPA SMP mendapat persentase rata-rata sebesar 89% dengan kategori praktis. Hal ini menunjukkan bahwa e-LKPD yang dikembangkan sangat valid dan sangat praktis untuk menstimulus keterampilan proses dan kreativitas ilmiah peserta didik. Selain itu, e-LKPD berbasis masalah yang dikembangkan sangat mungkin untuk diimplementasikan dalam pembelajaran daring maupun secara tatap muka. Oleh karena itu, e-LKPD yang dikembangkan dapat digunakan sebagai media untuk menunjang pembelajaran daring era pandemi covid-19. Kata kunci: e-LKPD berbasis masalah, liveworksheets, keterampilan proses sains, kreativitas ilmiah. %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2022 %I FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN %L eprints60205