creators_name: RISKA RIANTA, 1615012012 creators_id: kakarianta@gmail.com type: other datestamp: 2022-05-13 07:32:32 lastmod: 2022-05-13 07:32:32 metadata_visibility: show title: PERANCANGAN PUSAT PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN LADA DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGI DI KECAMATAN MELINTING, LAMPUNG TIMUR ispublished: pub subjects: 620 full_text_status: restricted abstract: ABSTRAK PERANCANGAN PUSAT PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN LADA DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGI DI KECAMATAN MELINTING, LAMPUNG TIMUR Oleh RISKA RIANTA Berdasarkan data Buku Buku Publikasi Statistik Kementan 2018-2020 dapat terlihat bahwa Provinsi Kepulauan Bangka belitung dan Lampung merupakan provinsi penghasil lada terbesar di Indonesia dengan kontribusi masing-masing sebesar 38,02 % dan 16,65% dari total produksi lada di Indonesia. Produktivitas lada Indonesia dari tahun ke tahun cenderung mengalami penurunan. Produktivitas lada nasional dari Tahun 2014-2020 mengalami rata-rata penurunan sebesar 2,29 % setiap tahunnya. Untuk turut mengoptimalkan potensi perkebunan Lampung, pemerintah pun telah merencanakan Program Pembangunan Perkebunan yang didalamnya mencakup pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) pada bidang perkebunan. Oleh karena itu, berdasarkan data yang ada, dibutuhkan sebuah wadah yang dapat mendukung keberlangsungan program pembangunan perkebunan terutama dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) yaitu kegiatan penelitian dan pengembangan perkebunan yang dapat mendukung adanya inovasi teknologi dan arsitektur dalam bangunan pusat penelitian dan pengembangan khususnya di Provinsi Lampung. “Pusat Penelitian dan Pengembangan Lada” di Lampung. “Pusat Penelitian dan Pengembangan Komoditas Perkebunan Lada” di Lampung ini mempromosikan tentang pentingnya konservasi lingkungan agar tercipta kesadaran publik untuk melestarikan lingkungan alam. Untuk itu perlunya suatu perencanaan desain “Pusat Penelitian dan Pengembangan Komoditas Perkebunan Lada di Lampung” dengan pendekatan inovasi Arsitektur Ekologi sebagai pendekatan desain arsitektur berwawasan lingkungan, yang dapat menunjang keberlangsungan alam sekitar dan meminimalisir dampak negatif dari keberadaan bangunan yang direncanakan. Strategi penerapan aspek ekologis terhadap desain “Pusat Penelitian dan Pengembangan Komoditas Lada dengan Pendekatan Arsitektur Ekologi di Lampung” yaitu mempertimbangkan aspek terhadap unsur-unsur seperti aspek perlindungan kawasan perkebunan di sekitar Desa Wana, Penggunaan teknologi yang tepat guna, memperhatikan iklim, menerapkan aplikasi aspek daur ulang, memperhatikan dampak lingkungan sekitar terhadap pengolahan dan pembuangan limbah. ___________________________________________ Kata Kunci : Pusat, Penelitian dan Pengembangan, Ekologi, Lada ABSTRACT PEPPER RESEARCH AND DEVELOPMENT CENTER DESIGN WITH ECOLOGICAL ARCHITECTURE APPROACH IN THE DISTRICT MELINTING, LAMPUNG EAST by RISKA RIANTA To optimize knowledge about Lampung plantations, the government has also planned a Plantation Development Program which includes the development of science and technology (IPTEK) in the plantation sector. Therefore, based on existing data, a forum is needed that can support the sustainability of plantation development programs, especially in the field of science and technology (IPTEK), namely plantation research and development activities that can support technological and architectural innovations in research center buildings and especially in Lampung province. “Pepper Research and Development Center” in Lampung. To help optimize Lampung's plantation potential, the government has also planned a Plantation Development Program which includes the development of science and technology (IPTEK) in the plantation sector. Therefore, based on existing data, a forum is needed that can support the sustainability of plantation development programs, especially in the field of science and technology (IPTEK), namely plantation research and development activities that can support technological and architectural innovations in research and development center buildings in particular. in Lampung Province. “Pepper Research and Development Center” in Lampung. This “Pepper Plantation Commodity Research and Development Center” in Lampung promotes the importance of environmental conservation in order to create public awareness to preserve the natural environment. For this reason, there is a need for a design plan "Research and Development Center for Pepper Plantation Commodities in Lampung" with an Ecological Architecture innovation approach as an environmentally friendly architectural design approach, which can support the sustainability of the natural surroundings and minimize the negative impact of the existence of the planned building. The strategy for applying ecological aspects to the design of the “Pepper Commodity Research and Development Center with an Ecological Architecture Approach in Lampung” is to consider aspects of elements such as aspects of protecting plantation areas around Wana Village, Use of appropriate technology, paying attention to climate, applying cycle aspects recycling, paying attention to the impact of the surrounding environment on the processing and disposal of waste. ___________________________________________ Keywords: Center, Research and Development, Ecology, Pepper. date: 2021 date_type: published publisher: FAKULTAS TEKNIK place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG citation: RISKA RIANTA, 1615012012 (2021) PERANCANGAN PUSAT PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN LADA DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGI DI KECAMATAN MELINTING, LAMPUNG TIMUR. FAKULTAS TEKNIK, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/61094/1/ABSTRAK%20-%20riska%20rianta.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/61094/2/FULL%20SKRIPSI%20-%20riska%20rianta.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/61094/3/FULL%20SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN%20-%20riska%20rianta.pdf