TY - GEN CY - Universitas Lampung ID - eprints614 UR - http://digilib.unila.ac.id/614/ A1 - , DIAN TARTIKA Y1 - 2011/09/23/ N2 - Data observasi awal di SD Negeri 2 Harapan Jaya Sukarame Bandar Lampung yaitu aktivitas dan hasil belajar siswa masih rendah khususnya pelajaraan matematika, untuk mengoptimalkan aktivitas dan hasil belajar tersebut, maka peneliti menggunakan metode permainan sebagai salah satu alternatif pembelajaraan yang membuat siswa aktif dalam proses pembelajaraan. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa SD Negeri 2 Harapan Jaya Sukarame Bandar Lampung pada pembelajaran matematika. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas atau lazim dikenal dengan classroom action research dan dilaksanakan dalam 3 siklus. Teknik pengumpolan data menggunakan teknik tes dan non tes. Alat pengumpulan data dilakukan dengan lembar observasi dan tes hasil belajar di setiap siklusnya. Analisis data dalam penelitian ini bersifat kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini melibatkan 31 siswa, terdiri dari 11 siswa perempuan dan 20 siswa laki-laki, kelas IV di SD Negeri 2 Harapan Jaya Sukarame Bandar Lampung pada semester 2 Tahun Pelajaran 2010/2011. Analisis penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa. Persentase rata-rata aktivitas siswa pada siklus I 54,5% siklus II 65,4% dan siklus III 817%. Rata-rata aktivitas guru pada siklus I 68,7% siklus II 77,6% dan siklus III 81,7%. Rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I 71 siklus II 72,7 dan siklus III 81,9. Berdasarkan analisis penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa dalam proses pembelajaran dengan menggunakan Metode Permainan dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 2 Harapan Jaya Sukarame Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2010/2011. Kata kunci : aktivitas, hasil belajar, dan metode permainan. PB - Fakultas KIP TI - PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN METODE PERMAINAN PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV SD NEGERI 2 HARAPAN JAYA SUKARAME BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2010/ 2011 AV - restricted ER -