%0 Generic %A Titis Lisani Walqolbu, 1813022009 %C Universitas Lampung %D 2022 %F eprints:62743 %I Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan %T PENGARUH PEMBELAJARAN FLIPPED CLASSROOM DENGAN METODE MULTI-STAGE DISCUSSION BERBANTUAN WHATSAPP TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI GETARAN HARMONIS %U http://digilib.unila.ac.id/62743/ %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan pembelajaran flipped classroom dengan metode multi-stage discussion berbantuan WhatsApp terhadap hasil belajar siswa pada materi getaran harmonis. Desain dalam penelitian ini menggunakan metode quasi eksperimen bentuk non-equivalent control group design dengan teknik pengambilan sampel secara purposive. Penelitian ini dilakukan di MA Negeri 1 Serang dengan kelas X MIPA 1 sebagai kelas eksperimen dan X MIPA 3 sebagai kelas kontrol yang terdiri dari 72 orang siswa pada semester genap tahun pelajaran 2021/2022. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan nilai pretest dan posttest hasil belajar siswa. Analisis pada penelitian ini menggunakan uji independent sample t-test, menunjukan bahwa terdapat perbedaan rata-rata hasil belajar kognitif siswa sebelum dan sesudah diberikan perlakuan dilihat dari nilai Sig (2-tailed) sebesar 0,002. Setelah diterapkan pembelajaran, hasil belajar kognitif siswa pada kelas eksperimen mengalami peningkatan pada kategori sedang dengan rata-rata N-gain sebesar 0,33 dan rata-rata N-gain pada kelas kontrol sebesar 0,27 pada kategori rendah, dan ditemukan peningkatan pada masing-masing indikator hasil belajar siswa pada kelas eksperimen lebih tinggi dari kelas kontrol. Kata Kunci: Hasil Belajar, Flipped Classroom, Multi-stage Discussion, WhatsApp