creators_name: Sri Kartini, 1906071016 creators_id: srikartini210499@gmail.com type: composition datestamp: 2022-08-02 02:50:20 lastmod: 2022-08-02 02:50:20 metadata_visibility: show title: MEDIA SOSIAL DALAM MENUNJANG KEGIATAN PUBLIKASI DI PT PERKEBUNAN NUSANTARA VII ispublished: pub subjects: 300 full_text_status: restricted abstract: Humas merupakan salah satu bagian terpenting dalam sebuah instansi. Humas mempunyai tanggung jawab dalam kemajuan dan pencapaian tujuan instansi, termasuk instansi PT Perkebunan Nusantara VII. Dalam menjalankan tugasnya Humas memanfaatkan media sosial sebagai media publikasi. Publikasi merupakan kesan, perasaan, gambaran diri yang terbentuk dan akan menimbulkan image positif dari masyarakat. PT Perkebunan Nuasantara VII memanfaatkan media sosial sebagai media publikasi perusahaan. Publikasi sendiri adalah kegiatan yang dilakukan dengan cara mengumumkan dan menyiarkan segala informasi-informasi positif tentang perusahaan melalui media. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya lembaga dalam mempublikasikan kegiatan yang dilakukan. jenis penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi dan studi pustaka . Hasil yang diperoleh dalam penulisan Tugas Akhir ini adalah bidang humas PT Perkebunan Nusantara VII, telah memanfaatkan media sosial sebagai media publikasi perusahaan. Berdasarkan hasil observasi bahwa PTPN VII memiliki empat media sosial yang dijadikan sebagai alat publikasi. Keempat media sosial tersebut adalah Facebook, Instagram, Twitter dan Youtube. Kegiatan yang dilakukan oleh Huma PTPN VII diantaranya: kegiatan audiensi,kegiatan pasar murah, Kegiatan Rapat internal Entry Meeting Assesment Good Corporate Governance (GCG), Kegiatan Publikasi Kegiatan Internal Hut PTPN VII ke-26 dengan Tema Bersama Meraih Juara. Kata kunci: Humas, Publikasi, Media sosial, PT Perkebunan Nusantara VII date: 2022-07-05 citation: Sri Kartini, 1906071016 (2022) MEDIA SOSIAL DALAM MENUNJANG KEGIATAN PUBLIKASI DI PT PERKEBUNAN NUSANTARA VII. [Diploma/Tugas Akhir] document_url: http://digilib.unila.ac.id/64358/1/1.%20ABSTRAK-ABSTRACT.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/64358/2/2.%20TUGAS%20AKHIR%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/64358/3/3.%20TUGAS%20AKHIR%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf