@misc{eprints65162, month = {Juli}, title = {PENGARUH KEPUTUSAN INVESTASI, KEPUTUSAN PENDANAAN, DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2016 ? 2020 }, author = {171101098 Siti Aisyah}, address = {Universitas Lampung}, publisher = {Fakultas Ekonomi dan Bisnis}, year = {2022}, url = {http://digilib.unila.ac.id/65162/}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh keputusan investasi, keputusan pendanaan dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan. Total Asset Growth (TAG) digunakan sebagai proksi keputusan investasi, Debt to Equity Ratio (DER) sebagai proksi keputusan pendanaan, Return on Asset (ROA) sebagai proksi profitabilitas, dan Price Book Value (PBV) sebagai proksi nilai perusahaan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 44 perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2016 - 2020. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda dan statistik deskriptif yang diolah dengan SPSS 23.00. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keputusan investasi tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan keputusan pendanaan dan profitabilitas berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Kata kunci : Nilai Perusahaan, Keputusan Investasi, Keputusan Pendanaan, Profitabilitas. } }