creators_name: JOKO SETIAWAN, 1716041063 creators_id: Jokosetiawan355@gmail.com type: other datestamp: 2022-08-19 07:05:09 lastmod: 2022-08-19 07:05:09 metadata_visibility: show title: IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ELECTRONIC TRAFFIC LAW ENFORCEMENT (ETLE) DI KOTA BANDAR LAMPUNG (STUDI KASUS PADA POLRESTA KOTA BANDAR LAMPUNG) ispublished: pub subjects: 300 full_text_status: restricted abstract: Pelanggaran lalu lintas di Kota Bandar Lampung yang cukup tinggi membuat kepolisian harus mencari solusi agar dapat mengurangi pelanggaran, dari fenomena tersebut Polretsa menerapkan program ETLE. ETLE merupakan digitalisasi proses tilang yang dapat mengurangi praktik pungutan liar atau pungli serta mengurangi tingkat pelanggaran berlalu lintas dengan memanfaatkan teknologi diharapkan seluruh proses tilang akan lebih efisien. Maka dari itu peneliti ingin mengetahui bagaimana proses pelaksanaan program dan bagaimana dampaknya terhadap lalu lintas di Bandar Lampung. Pendekatan penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan tipe deskriptif sumber data didapatkan dengan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan ketika sistem ETLE diberlakukan tidak ada lagi transaksi tunai antara pelanggar dan aparat kepolisian yang bertugas dilapangan, masyarakat yang kurang mahir teknologi kesulitan dalam pengurusan tilang elektronik, kurangnya sosialisasi Polresta berakibat pada ketidak pedulian pada program, mempermudah petugas mengidentifikasi pelanggaran. Saran yang diperlukan diharapkan kepada petugas untuk melakukan sosialisasi yang lebih meluas sampai ke pinggiran Kota karena masih kurang nya pengetahuan masyarakat mengenai tilang elektronik, masyarakat diharapkan memiliki kesadaran hukum tentang pentingnya mematuhi rambu-rambu lalu lintas saat berkendara di jalan raya agar tingkat kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas dapat diminimalisir. Kata Kunci: Implementasi, electronic traffic law enforcement (ETLE), Lalu lintas date: 2022-06-27 date_type: published publisher: FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG citation: JOKO SETIAWAN, 1716041063 (2022) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ELECTRONIC TRAFFIC LAW ENFORCEMENT (ETLE) DI KOTA BANDAR LAMPUNG (STUDI KASUS PADA POLRESTA KOTA BANDAR LAMPUNG). FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK , UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/65171/1/1.%20ABSTRAK-ABSTRACT.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/65171/2/3.%20SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/65171/3/2.%20SKRIPSI%20FULL.pdf